Liputan6.com, Jakarta - Angkutan malam hari (Amari) bus Transjakarta juga terkena imbas penutupan lalu lintas Bundaran Hotel Indonesia (HI)-jembatan Semanggi, Jakarta. Amari Transjakarta tak bisa beroperasi malam ini.
Ini karena pembongkaran jembatan penyeberangan orang (JPO) Setiabudi yang terkena pengerjaan konstruksi proyek mass rapid transit (MRT).
Twitter resmi PT Transportasi Jakarta, @PT_TransJakarta, mengumumkan beberapa halte amari koridor 1 (Blok M-Kota) tidak akan beroperasi. Halte yang tidak dilayani pada Minggu (29/3/2015), yaitu halte Tosari-Dukuh Atas-Karet-Benhil-Polda.
Layanan amari koridor 1 dialihkan dari Blok M ke Halte Polda menuju Semanggi lalu ke Jalan Rasuna Said menuju Jalan Imam Bonjol. Lalu kembali ke Bundaran HI-Halte Sarinah dan terakhir di Halte Kota.
Pembongkaran JPO Setiabudi akan dimulai sejak pukul 22.00 WIB hingga Senin 30 Maret 2015 pukul 05.00 WIB. Sepanjang rentang waktu itu, Dinas Perhubungan DKI Jakarta akan melakukan penutupan arus lalu lintas dari bundaran HI sampai dengan Jembatan Semanggi.
Pembongkaran JPO tahap pertama dilakukan di sisi Timur (depan Chaze Plaza) sekitar pukul 22.00-01.30 WIB. Arus lalu lintas dari bundaran HI ke arah Blok M, nantinya dialihkan melalui underpass Dukuh Bawah (dekat Gedung Landmark) menuju RM Margono Djojohadikusumo-Jalan KH Mas Mansyur-Flyover Karet lalu kembali ke Jenderal Sudirman.
Kendaraan yang akan menuju ke arah Cawang, bisa lewat Jalan Galunggung kemudian berbelok kanan menuju Jalan HR Rasuna Said. Alternatif lain bisa dari Bundaran HI kemudian belok kiri ke arah Jalan Imam Bonjol.
Pembongkaran jembatan penyeberangan orang atau JPO tahap kedua akan dilakukan di sisi Barat (depan Mid Plaza) pada pukul 01.30-05.00 WIB. Arus lalu lintas dari Blok M ke arah Bundaran HI, akan dialihkan melalui Jalan KH Mas Mansyur-RM Margono Djojohadikusumo-underpass Dukuh Bawah kemudian kembali ke Jalan Jenderal Sudirman. (Ant/Ndy/Ans)
Jembatan Setiabudi Dibongkar, Transjakarta Setop Operasi
Angkutan malam hari (Amari) bus Transjakarta juga terkena imbas penutupan lalu lintas bundaran Hotel Indonesia (HI)-jembatan Semanggi.
Diperbarui 29 Mar 2015, 20:11 WIBDiterbitkan 29 Mar 2015, 20:11 WIB
Kenyamanan dan kecepatan mencapai lokasi tujuan menjadi alasan pengguna untuk menggunakan moda bus transjakarta, (30/7/2014). (Liputan6.com/Johan Tallo)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
PSU Pilkada Gorut Mengejutkan, Hasil Hitung Cepat Balikkan Keunggulan Romantis
Profil Bellinda Sabrina Birton, Wakil Bupati Cantik yang Diroasting Gus Iqdam 'Spek Yali-Yali'
Isu Matahari Kembar, Ma'ruf Amin: Kalau Hatinya Bersih, Tidak Ada Ancaman
Diduga Jadi Korban Perdagangan Orang, 4 Gadis Belia Asal Manado Gagal Berangkat ke Ternate
Aksi Bela Palestina di Kedubes AS: 'Stop Killing Babies'
Pacar Hamil Enggan Tanggung Jawab, Motif Terduga Pelaku Mutilasi di Serang
Zulhas Umumkan Pengurus DPP PAN, Ada Sakti Trenggono Hingga Varrel
Lucy Kurniasari Sebut 89,9 Juta Warga Ditarget Dapat Asupan Makan Bergizi Tahun 2025
Selamat! Manchester United Dipastikan Tidak Degradasi dari Liga Inggris Musim Ini
Tradisi Mekotek di Bali, Perang Kayu Penolak Bala yang Sempat Dilarang
Kompolnas Datangi Polres Metro Depok hingga Lokasi Pembakaran Mobil Polisi
Bangun Ekosistem Musik Lokal, Gilang Ramadhan Sosialisasi LMK Musik Tradisi di Banyuwangi