Liputan6.com, Jakarta - Pengurus Partai Golkar kubu Agung Laksono telah menerbitkan surat peringatan pertama (SP1) kepada sejumlah pengurus Golkar kubu Aburizal Bakrie atau Ical. Sebab, mereka dianggap tidak patuh dan loyal kepada partai.
Namun, ancaman itu justru ditanggapi dingin Sekretaris Fraksi Golkar Bambang Soesatyo. Bambang mengatakan ancaman yang dilayangkan itu tidak berpengaruh baginya.
"Saya heran, gini hari kok masih ngimpi 'basah' saja sih. Saya ingatkan kepada teman-teman di sana (kubu Agung Laksono). Lebih baik banyak istigfar. Sabar dan jangan terbawa emosi yang nggak jelas. Saya tidak perlu digertak-getak. Percuma. Nggak akan mempan," kata pria yang akrab disapa Bamsoet di Gedung DPR, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (2/4/2015).
Anggota Komisi III DPR itu meminta kubu Agung Laksono untuk sabar menunggu keputusan hukum tetap dari pengadilan sebelum mengeluarkan pernyataan-pernyataan yang mengatasnamakan DPP Golkar.
"Kita tunggu saja keputusan yang telah berkekuatan hukum tetap dari pengadilan. Pakai saja aturan yang benar dan sesuai dengan perundang-undangan yang berlaku. Saya pasti tunduk dan patuh. Saya kan taat asas," ujar Bamsoet yang ikut terkena SP1.
"Kalau digertak-gertak, apalagi cuma gertak sambal, ya wasalam saja. Lagi pula nanggung benar pakai SP1 segala. Kenapa nggak langsung pecat? Gitu aja kok repot," pungkas Bamsoet. (Ans/Sun)
Dapat SP1 dari Golkar Agung Laksono, Ini Tanggapan Bamsoet
Bambang Soesatyo mengatakan, ancaman yang dilayangkan kubu Agung Laksono itu tidak berpengaruh baginya
Diperbarui 03 Apr 2015, 08:38 WIBDiterbitkan 03 Apr 2015, 08:38 WIB
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Malaysia dan China Perpanjang Kesepakatan Bebas Visa Selama 5 Tahun
Manchester United Tetapkan Rekrutan Pertama Musim Panas, 4 Pemain Bakal Jadi Tumbal
Taylor Swift Kehilangan Mahkota Sebagai Miliarder Wanita Termuda, Ini Sosok Penggantinya
Tes Ilusi Optik, Gambar Pertama Kamu Lihat Ungkap Sifat Kepribadian Tersembunyi
Getuk Pisang, Kudapan Unik Khas Kediri
Waspada, Ini Modus Penipuan Online yang Sering Menyasar Pekerja Migran Perempuan
Potret Ultah ke-7 Pangeran Louis, Wajah Gembira Tampilkan 2 Gigi Depan yang Tanggal
IHSG Berpeluang Menguat, Cek Rekomendasi Saham Hari Ini 24 April 2025
Presiden Palestina Mahmoud Abbas Kutuk Hamas dan Desak Pembebasan Sandera dari Gaza
Waspada! 26 Titik Ganjil Genap Jakarta Diberlakukan Hari Ini Kamis 24 April 2025
Cara Bijak Mengenali Minat Anak ala dr. Reisa: Sabar, Ikhlas, dan Terbuka
Tulisan Paus Fransiskus 2 Bulan Sebelum Meninggal Dunia: Kematian Bukan Akhir dari Segalanya