Liputan6.com, Jakarta - Pengurus Partai Golkar kubu Agung Laksono telah menerbitkan surat peringatan pertama (SP1) kepada sejumlah pengurus Golkar kubu Aburizal Bakrie atau Ical. Sebab, mereka dianggap tidak patuh dan loyal kepada partai.
Namun, ancaman itu justru ditanggapi dingin Sekretaris Fraksi Golkar Bambang Soesatyo. Bambang mengatakan ancaman yang dilayangkan itu tidak berpengaruh baginya.
"Saya heran, gini hari kok masih ngimpi 'basah' saja sih. Saya ingatkan kepada teman-teman di sana (kubu Agung Laksono). Lebih baik banyak istigfar. Sabar dan jangan terbawa emosi yang nggak jelas. Saya tidak perlu digertak-getak. Percuma. Nggak akan mempan," kata pria yang akrab disapa Bamsoet di Gedung DPR, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (2/4/2015).
Anggota Komisi III DPR itu meminta kubu Agung Laksono untuk sabar menunggu keputusan hukum tetap dari pengadilan sebelum mengeluarkan pernyataan-pernyataan yang mengatasnamakan DPP Golkar.
"Kita tunggu saja keputusan yang telah berkekuatan hukum tetap dari pengadilan. Pakai saja aturan yang benar dan sesuai dengan perundang-undangan yang berlaku. Saya pasti tunduk dan patuh. Saya kan taat asas," ujar Bamsoet yang ikut terkena SP1.
"Kalau digertak-gertak, apalagi cuma gertak sambal, ya wasalam saja. Lagi pula nanggung benar pakai SP1 segala. Kenapa nggak langsung pecat? Gitu aja kok repot," pungkas Bamsoet. (Ans/Sun)
Dapat SP1 dari Golkar Agung Laksono, Ini Tanggapan Bamsoet
Bambang Soesatyo mengatakan, ancaman yang dilayangkan kubu Agung Laksono itu tidak berpengaruh baginya
diperbarui 03 Apr 2015, 08:38 WIBDiterbitkan 03 Apr 2015, 08:38 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pangeran Harry dan Meghan Markle Tidak Diundang ke Acara Natal Keluarga Kerajaan Inggris, Terakhir Hadir 6 Tahun Lalu
Jadwal Lengkap Libur dan Cuti Bersama Desember 2024
LPS Pastikan Bayar Klaim Penjaminan Nasabah BPRS Kota Juang Perseroda Aceh
Umi Pipik Dapat Kejutan Tak Terduga dari Syntia Marisca, Begini Potretnya
Cerita Veronica Tan Jadi Wamen PPA: Masuk 2 Minggu Awal Stres
PAN Yakin Pilkada Jakarta 2 Putaran, Waketum: Kawal Penghitungan Suara
Kelaparan di Gaza: 3 Orang Tewas Tergencet Saat Antre di Toko Roti
Mantan Bintang Real Madrid Berpeluang Main di Liga Inggris pada 2025
Nama-Nama Rasul dalam Islam, Teladan Keimanan Sepanjang Masa
Puluhan Tahun Tinggal di Kolong Tol, AHY Pindahkan Warga ke Rusun Rawa Buaya
Video Hoaks Sepekan: Penampakan Burung Bertopi hingga Mantan Menkes Nila Moeloek Promosi Obat Prostat
7 Makanan Berkuah Khas Indonesia ini Cocok Disantap Saat Musim Hujan