Liputan6.com, Sanur - Penetapan Ketua Umum PDIP periode 2015-2020 dilakukan lebih awal, maju satu hari dari jadwal semula. Kongres IV PDIP secara aklamasi‎ kembali mengukuhkan Megawati Soekarnoputri sebagai Ketua Umum 2015-2020.
‎"Forum Kongres IV secara aklamasi telah menetapkan Ibu Megawati Soekarnoputri sebagai Ketua Umum PDIP 2015-2020," ujar pemimpin sidang, Frans Lebu Raya, di Inna Grand Bali Beach Hotel, Sanur, Bali, Kamis (9/4/2015).
"Kita mengucapkan selamat kepada Ibu Megawati yang bersedia berkorban untuk memimpin partai ini," lanjut Gubernur Nusa Tenggara Timur ini.
Megawati juga akan ditetapkan menjadi formatur tunggal untuk menyusun kepengurusan lima tahun ke depan. Saat diminta persetujuan, seluruh peserta langsung berteriak, "Setuju!"
Dalam pidato usai pengukuhan, Megawati mengucapkan terima kasih kepada semua kader.
Ia mengatakan sudah menyerahkan laporan pertanggungjawaban sebagai ketua umum. "Dengan kesadaran penuh, semua dapat diterima, terutama LPJ. Mudah-mudahan betul-betul dibaca," sambung Megawati. (Yus)
Aklamasi, Megawati Kembali Jadi Ketua Umum PDIP
Saat diminta persetujuan, seluruh peserta langsung berteriak, "Setuju!"
Diperbarui 09 Apr 2015, 16:36 WIBDiterbitkan 09 Apr 2015, 16:36 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tinggalkan China, Apple Bakal Pindahkan Produksi iPhone AS ke Negara Ini
Anggota Komisi I DPR Minta Negara Turun Tangan Atasi WNI Korban Kejahatan Digital
Gibran Tegaskan Hilirisasi Kunci Kemakmuran
12 Cara Asyik Menghabiskan Waktu Sendiri Sesuai Zodiak, Patut Dicoba
Sosok Bung Tomo, Satu-satunya Jemaah Haji Indonesia yang Jenazahnya Bisa Dipulangkan dari Makkah
Jadwal Liga Inggris Pekan ke-34: Bournemouth vs Manchester United, Liverpool Jamu Tottenham
VIDEO: Youtube Rayakan Dua Dekade, Berikan Kejutan Besar bagi Penggunanya
Harga Bitcoin Meroket, Segini Nilai Kekayaan Pencipta BTC Satoshi Nakamoto
Tata Kelola Pemerintahan Banyuwangi Raih Predikat "Kinerja Tinggi" dari Kemendagri
Zodiak Hari Ini, 26 April 2025: Cancer Jangan Segan Minta Tolong, Aquarius Bukalah Pintu Maaf
Kasus Pembunuhan Nakhoda KM Poseidon 03 Terungkap, Dibuang ke Laut karena Tegur ABK
Update Genshin Impact Versi 5.6 Rilis 7 Mei 2025! Escoffier dan Ifa Gabung, Ada Event Baru Apa Lagi?