Liputan6.com, Jakarta - Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kabalitbang Kemdikbud) H Ir Furqon MA meninjau pendistribusian soal ujian nasional (UN) di SMPN 73 Jakarta Selatan. Pada kesempatan tersebut, ia pun memastikan tidak ada kendala dalam pelaksanaan UN tingkat SMP tahun ini.
"Selama ini tidak ada laporan yang menunjukkan persoalan berarti terkait UN," kata Furqon di SMPN 73, Tebet Timur, Jakarta Selatan, Senin (4/5/2015).
Ia mengaku sempat ada kabar kebocoran soal di daerah Jawa Timur. Namun setelah dicek, soal tersebut ternyata UN tahun 2013/2014.
"Sudah dicek itu ternyata soal tahun lalu yang diupload di internet. Jadi tidak ada kebocoran. Saya sempat kaget, itu kan menghebohkan juga," lanjut dia.
Kendati tidak ada kendala, Kemdikbud tetap mengantisipasi permasalah-permasalahan UN. Termasuk kemungkinan-kemungkinan kecurangan yang terjadi selama pelaksanaan ujian. Untuk itu, jika terdapat pihak yang melanggar maka akan diberi sanksi tegas sesuai aturan yang berlaku.
"Untuk antisipasi itu kami menugaskan personel lebih banyak di tempat yang dianggap rawan. Jika ada pelanggaran kita akan tindak sesuai undang-undang. Kalau hubungannya dengan kriminal ya kita bawa ke kepolisian," tegas Furqon.
Selain Kabalitbang, sidak UN di Subrayon 12 DKI Jakarta ini juga dihadiri Sekretaris Balitbang Kemdikbud Dadang Sudiyarto dan Kapuspendik Kemdikbud Nizam.
SMPN 73 Jakarta dijadikan Kantor Sub Rayon 12 yang membawahi 4 kecamatan. Yakni Kecamatan Setiabudi, Tebet, Mampang Prapatan, dan Pancoran. Terdiri dari 55 SMP Negeri dan Swasta.
UN tingkat SMP ini dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia dari Senin hingga Kamis 4-7 Mei 2015. (Tnt)
Kemdikbud Pastikan Tak Ada Kebocoran UN SMP
Kendati tidak ada kendala, Kemdikbud tetap mengantisipasi permasalah-permasalahan UN. Termasuk kemungkinan-kemungkinan kecurangan.
Diperbarui 04 Mei 2015, 08:00 WIBDiterbitkan 04 Mei 2015, 08:00 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ratusan Siswa Tangerang Bertanding Futsal, Rebutkan Hadiah Beasiswa Puluhan Juta Rupiah
Aneka Resep Jamur Kancing Lezat dan Mudah Dibuat
Apa Itu Tren TikTok I Met My Younger Self For Coffee? Ternyata Bisa Bantu untuk Inner Child Healing
Kompolnas Dukung Polri Periksa Oknum yang Intimidasi Band Sukatani
Hoaks Terkini Mencatut BPJS Kesehatan, Simak Daftarnya
Waduh, Sinkhole Kembali Muncul di Kuala Lumpur Malaysia
Jubir DEN Luruskan Pernyataan Luhut Binsar Pandjaitan Soal Penghapusan BBM Subsidi
62 Ribu Tiket Mudik Lebaran 2025 di Bandung Terjual untuk Kereta Jarak Jauh
Mobil Listrik Vietnam Ikut Jadi Sponsor Timnas Indonesia
Mengenal Life Path, Angka yang Menggambarkan Kepribadian dan Tujuan Hidup
Ustaz Abdul Somad: Tugas Negara Bukan Ngasih Makan Anak, Tapi Memberi Pekerjaan untuk Ayahnya
6 Golongan yang Boleh Tidak Bayar Utang Puasa, Apakah Anda Termasuk?