Liputan6.com, Jakarta - Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya Bakar menilai perilaku masyarakat Indonesia mulai bergeser dalam pemanfaatan air. Menurut dia, gaya hidup masyarakat cenderung boros dan glamour.
Ia menceritakan, pada 1976-an masyarakat Indonesia setiap hari hanya menghabiskan air 60 hingga 90 liter per orang. Kebutuhan air itu sudah mencakup mandi, mencuci, masak, dan sebagainya.
"Kalau orang Amerika dan Eropa sana rata-rata per orang 250-300 liter perhari," kata Siti saat menandatangani kerja sama Gerakan Nasional Kemitraan Penyelamatan Air (GNKPA) bersama 7 menteri di Taman Kota Waduk Pluit, Jakarta Utara, Sabtu (9/5/2015).
Namun saat ini kondisinya sudah jauh berbeda. Menurut Siti, budaya masyarakat lokal sudah banyak mengadopsi dari Barat. Termasuk urusan pemanfaatan air.
"Apa yang terjadi sekarang? Budaya kita sudah meniru ke sana (Barat). Tiap hari mandi pakai shower. Jadi kebayang enggak seberapa banyak kita pakai air seperti di hotel-hotel itu. Tapi kita menyesuaikan enggak penyelamatan airnya," sambung dia.
Atas dasar itu, Siti menyatakan pencanangan GNKPA menjadi sangat penting. Karena persoalan air adalah permasalahan penting bagi manusia. Selain itu, aspek perilaku masyarakat juga tidak kalah pentingnya.
"Di situ masalahnya. Karena itu GNKPA menjadi sangat penting," pungkas Siti. (Ali)
Menteri Siti Nurbaya: Boros Air, Masyarakat RI Tiru Budaya Barat
Pada 1976-an masyarakat Indonesia setiap hari hanya menghabiskan air 60 hingga 90 liter per orang.
Diperbarui 10 Mei 2015, 02:00 WIBDiterbitkan 10 Mei 2015, 02:00 WIB
Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Siti Nurbaya bersama Mendagri, Tjahjo Kumolo saat menghadiri acara peringatan Hari Air Dunia ke XXIII tahun 2015 di Taman Kota Waduk Pluit, Jakarta, Sabtu (9/5/2015). (Liputan6.com/Andrian M Tunay)... Selengkapnya
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
2 Polisi jadi Tersangka Penganiayaan Anggota Satpol PP Sumba Barat
Bolehkah Sholat Tahajud setelah Witir di Bulan Ramadhan? Ini Kata UAS
Benarkah Makan Sahur Masih Diperbolehkan hingga Adzan Subuh Berakhir?
Gaya Necis AHY Jajan Gorengan Pedagang Kaki Lima, Adabnya Jadi Sorotan
Di Tengah Badai Pemecatan dan Krisis Hasil, Ruben Amorim Yakin Manchester United Masih di Jalur Kebangkitan
Memahami Arti Zakat: Kewajiban Suci dalam Islam
Prabowo Minta Percepatan Program Sekolah Rakyat, Mensos: Mulai Tahun Ajaran 2025-2026
Ada Penunjaman Lempeng Indo-Australia di selatan NTT, Pemicu Gempa M5,2 di Borong
Bacaan Doa Memohon Kebaikan dan Perlindungan dari Keburukan
Bumi Akan Kembali Memasuki Zaman Es Karena Ulah Manusia
Cara Bayar Zakat Fitrah dengan Uang 2025, Panduan Lengkap hingga Niatnya
Pernah Jadi Anggota Gangster hingga Syahadatkan Ribuan Mualaf, Simak Kisah Luar Biasa Shaykh Uthman ibn Farooq