Liputan6.com, Tangerang - Sering ditilang, ratusan sopir angkot G03, Jurusan Kalideres-Kotabumi Kota Tangerang, Banten, menggelar aksi demonstrasi dengan mendatangi kantor pos polisi depan mal Robinson, Jalan Daan Mogot, Kota Tangerang.
Tidak hanya itu, ratusan angkot mereka juga diparkir di sepanjang Jalan Daan Mogot. Sehingga menutupi kendaraan lainnya yang akan melintas di jalan tersebut.
Aksi yang dilakukan pada siang ini, lantaran para sopir kesal karena sering ditilang saat melintas di jalur lambat khusus angkot, di samping Masjid Kali Pasir. Padahal angkutan umum lain diperbolehkan menggunakan jalur tersebut.
Pantauan Liputan6.com di lokasi, para sopir memarkirkan angkot mereka di tengah jalan hingga menutup seluruh badan jalan. Hal tersebut membuat kemacetan panjang. Kendaraan dari arah Daan Mogot, Jakarta Barat, juga tidak bisa melalui jalan tersebut pada siang hari ini.
"Kenapa selalu kami yang ditilang? Sementara sopir lain tidak. Kami protes selalu ditilang," ungkap seorang sopir Safrudin, Sabtu (20/6/2015).
Kebijakan tersebut, menurut Safrudin, sudah dilakukan kepolisian setempat sejak sebulan lalu. Menurut dia, kalau angkotnya tidak masuk ke jalur angkutan samping masjid tersebut, penghasilannya berkurang.
"Tapi kalau masuk ditilang, kami minta kepolisian membuka jalur untuk angkutan Kalideres-Kota Bumi di jalan itu," tegas dia.
Kanit Dikyasa Satlantas Polres Metro Tangerang AKP Lestina mengatakan, demo sopir angkot ini tidak berizin. Terkait kebijakan yang diberlakukan, hal tersebut sudah sesuai kesepakatan antara kepolisian dengan perwakilan sopir angkot sebelumnya.
"Sebelum ada kebijakan ini kan ada pertemuan dulu, dan itu dihadiri perwakilan dari mereka. Dan itu sudah disetujui, kalau mereka hanya boleh melalui jalur kanan (jalur cepat)," ujar Tina. (Rmn/Mvi)
Sering Ditilang, Ratusan Sopir Angkot Blokir Jalan Daan Mogot
Kendaraan dari arah Daan Mogot, Jakarta Barat, juga tidak bisa melalui jalan tersebut, sehingga kemacetan mengular.
diperbarui 20 Jun 2015, 13:47 WIBDiterbitkan 20 Jun 2015, 13:47 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Korlantas Polri Ungkap Penyebab Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang
3 Hal yang Harus Diperbaiki Timnas Indonesia Jelang Lawan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Hari Toleransi Internasional, Simak Rekomendasi Film Tentang Toleransi
Jumat Curhat, Duduk Santai Polisi Dengar Curhatan Warga soal Ragam Masalah
4 KO Terbaik ONE Friday Fights 87, Petarung 17 Tahun Petik Kemenangan di Debut
Ini Langkah Imigrasi Balikpapan Bangun Komunikasi dengan Media Massa
Peran Vital Perusahaan Mid-Market dalam Ekosistem Bisnis Global
Hukum Ziarah Kubur Menurut UAH, Apa Hubungannya dengan Hari Jumat?
Lawan Kemiskinan, Kepala BP TASKIN Resmikan Rumah Produksi Gizi
Tahapan Krusial, Polda Riau Cek Kesiapan Polres Rohul Sukseskan Pilkada
Generasi Muda Indonesia Dukung Percepatan Transisi Energi di COP 29 Lewat Aksi Kolaboratif Desa Bumi dan SRE
Polisi Masih Buru Tiga Buronan Kasus Judi Online Komdigi