Liputan6.com, Jakarta - Fraksi Partai Nasdem menyampaikan penolakan terhadap usulan terhadap dana aspirasi daerah pemilihan dalam rapat paripurna di Gedung DPR, Senayan, Jakarta. Namun penolakan itu langsung mendapat sorakan dari sejumlah anggota DPR.
Pantauan Liputan6.com, saat agenda sidang memasuki pembahasan mengenai dana aspirasi, Fraksi Nasdem langsung mengajukan interupsi. Nasdem diwakili oleh wakil ketua fraksinya, Johnny G Plate.
"Dana aspirasi harusnya dilakukan melalui Musrenbang. Kami menolak kebijakan DPR RI yang ingin mengesahkan dana aspirasi, kalau itu dilakukan dan disisipkan melalui APBN 2016," kata Johnny, Selasa (23/6/2015).
Belum selesai Johnny menjelaskan argumentasinya, suara 'huuu...' langsung menggema di ruangan sidang paripurna. Namun Johnny tetap menjelaskan argumentasinya. Bahkan, sorakan itu tak hanya terjadi sekali saat Johnny memaparkan interupsinya.
Anggota Komisi XI DPR ini mengatakan, salah satu alasan dasar Nasdem menolak dana aspirasi ini karena bertentangan dengan undang-undang. Sebagian kalangan di DPR dinilainya telah memelintir Pasal 80 huruf J Undang-Undang MPR, DPR, DPD dan DPRD.
UU itu memang memerintahkan anggota DPR memperjuangkan aspirasi masyarakat. Namun bukan berarti perjuangan itu dilakukan melalui dana aspirasi sebesar Rp 15-20 miliar per anggota DPR setiap tahunnya.
"Kami merasa penafsiran Pasal 80 Huruf J tidak dibenarkan apabila ditafsirkan restriktif. Harusnya ditafsirkan dengan UU lainnya yang lebih tinggi, yaitu Undang-Undang Dasar," tandas Johnny.
Setelah Nasdem, anggota DPR dari Fraksi lainnya juga berebut interupsi. Namun pimpinan sidang Fahri Hamzah tak lagi mengizinkan. Fahri langsung meminta Ketua Panja Usulan Program Pembangunan Daerah Pemilihan (UP2DP) Totok Daryanto untuk memaparkan mengenai dana aspirasi kepada anggota yang hadir. (Ali/Sss)
Tolak Dana Aspirasi, Fraksi Nasdem Dapat Sorakan Saat Paripurna
Bahkan, sorakan itu tak hanya terjadi sekali saat Johnny memaparkan interupsinya.
diperbarui 23 Jun 2015, 17:05 WIBDiterbitkan 23 Jun 2015, 17:05 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Membuat Semur Daging yang Lezat dan Empuk, Jadi Rebutan di Meja Makan
Prabowo Resmi Hapus Kredit Macet Petani hingga UMKM, Ini Harapannya
Mendadak Ponsel Anggota Polisi di Purbalingga Dicek Satu per Satu, Ada Apa?
Saat KH Hasyim Asy’ari Tak Sadar Gendong Nabi Khidir yang Menyamar Kakek Tua, Disaksikan Mbah Kholil Bangkalan
Cara Mengatasi Pori-pori Besar: 20 Metode Efektif untuk Kulit Mulus
Cara Membasmi Kutu Rambut: Panduan Lengkap dan Efektif
Cara Download Video YouTube: Panduan Lengkap dan Mudah
Cara Membuat Slime dengan 2 Bahan: Panduan Lengkap untuk Kreasi Menyenangkan
Cara Membuat Steak Daging Sapi yang Lezat dan Juicy, Bikin Ngiler
Setelah Ditangkap, Admin Judi Online di Depok Mengaku Menyesal dan Minta Masyarakat Tak Mudah Percaya
Menggali Keunikan dan Makna Mendalam Rumah Gadang Khas Padang
Jadwal Liga Champions, Kamis 7 November 2024: Siaran Langsung SCTV dan Vidio