Liputan6.com, Bogor - Mertua Letda Kal Bayu Perdana, salah satu korban pesawat Hercules jatuh di Medan, Safjun Wahyudi, terpukul mendengar kabar jatuhnya pesawat Hercules C-130 milik TNI Angkatan Udara. Ia masih belum percaya kalau pesawat yang ditumpangi menantunya itu terjatuh.
Sebelum keberangkatan sang menantu, ia sempat merasakan firasat kurang enak saat Bayu berpamitan dengan dirinya untuk kembali menuju Lanud Ranai, Kepulauan Natuna, tempatnya bertugas.
"Pas menantu saya datang ke rumah mau pamit, di situ saya ngerasa berat dia pergi. Rasanya itu sedih dan tidak biasanya merasakan kesedihan seperti kemarin," jelas Safjun saat ditemui di kediamannya di Kelurahan Sukadamai RT 01/01 Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor, Selasa 30 Juni 2015 malam.
Tak banyak pembicaraan yang dilakukan saat Bayu ke rumahnya. Mereka hanya berbicara soal kabar Bayu dan istrinya, Selvi Selviana Wahyuni (24), yang merupakan anak pertama Safjun.
Ia juga menuturkan, untuk menitipkan salam kepada anaknya yang tengah hamil 7 bulan. "Saya cuma nitip pesan ke dia, sampaikan salam ke anak saya. Dan minta maaf kalau nanti saat lahiran kayanya saya enggak bisa datang ke sana," tutur dia.
Kedatangan Bayu ke rumahnya juga sekaligus untuk menitipkan beberapa makanan dan benda yang diminta anaknya.
Hingga saat ini ia belum mendapatkan kabar soal menantunya. Ia berharap agar segera mendapatkan kepastian soal menantunya, dan ia ikhlas dan siap bila menantunya benar-benar menjadi korban Hercules jatuh.
"Saya hanya bisa pasrah. Memang kemungkinan kecil ia (Bayu) masih ada, tapi saya hanya berdoa saja," pungkas Safjun. (Tnt/Mut)
Firasat Tak Enak Mertua Letda Bayu Korban Hercules Jatuh
Sebelum keberangkatan sang menantu, ia sempat merasakan firasat kurang enak.
Diperbarui 01 Jul 2015, 09:50 WIBDiterbitkan 01 Jul 2015, 09:50 WIB
Kondisi Pesawat Hercules KC-130 yang jatuh di Medan, Selasa (30/6/2015). Ratusan orang berkerumun untuk melihat sisa puing pesawat tersebut. (Reuters/Roni Bintang)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pelat Besi di Kolong Tol Dekat JIS Dicuri Maling, Satu Pelaku Diringkus
Mentan Amran Janji Harga Ayam di Pasar Normal Pekan Depan
Bukan Nabi Muhammad SAW, Ternyata Orang Mulia Ini yang Pertama Menulis Bismillah
Konflik Sinetron Ketika Cinta Memanggilmu Makin Tajam, Natasha Wilona Sebut Aksa Rumah Bagi Amira
Antara Minyak dan Mentega, Mana yang Lebih Aman untuk Kolesterol?
Ledakan Besar Guncang Pelabuhan Iran Selatan, 281 Orang Dilaporkan Terluka
Sebelum Ekspor, Mentan Pastikan Kecukupan Beras Dahulu di Dalam Negeri
Pendiri Pi Network Jadi Miliarder meski Harga Kriptonya Anjlok 80%
Harga Vivo Y17S dan Reviewnya, Ini Beberapa Fitur Unggulannya
4 Santri Gontor Magelang Meninggal Akibat Tembok Kolam Ambruk, Kemenag Sampaikan Duka
Kesempatan Emas! PIS Buka Beasiswa Crewing Talent Scouting untuk Para Talenta Muda
Ilmuwan Ciptakan Alat Pacu Jantung Seukuran Beras, Beroperasi Pakai Cahaya