Liputan6.com, Jakarta - Mantan Presiden Timor Leste, Jose Ramos Horta, mengunjungi Wakil Presiden Jusuf Kalla. Keduanya membahas bermacam masalah bangsa, terutama di bidang ekonomi dan politik.
"Membicarakan bagaimana meningkatkan hubungan dengan Indonesia, khususnya di bidang investasi," kata JK, di Kantor Wakil Presiden, Jakarta, Selasa (28/7/2015).
Dalam pertemuan itu, JK menjelaskan Ramos meminta agar pengusaha asal Indonesia berinvestasi di Timor Leste.
"Bukan hanya serius untuk investasi. Bisnis juga serta kontraktor-kontraktor," ujar JK.
Ramos mengungkapkan, dalam pertemuan tersebut disinggung terkait peran Indonesia dalam menjaga perdamaian dan keamanan internasional. Ia memuji Indonesia sebagai tiang penyangga perdamaian dunia seperti di Lebanon, Sudan, serta wilayah Timur Tengah.
"Indonesia berubah secara signifikan pada 15 tahun terakhir dimana kondisi ekonomi berjalan baik, situasi politik yang kuat dan stabil kendati banyak terdapat ujian," tandas Ramos.
Sejahterakan Pekerja
Jusuf Kalla berkomentar terkait aksi ratusan pekerja yang mogok kerja dan memblokade gerbang masuk Jakarta International Container Terminal, Tanjung Priok, Jakarta. Dia mengungkapkan pentingnya memperhatikan kesejahteraan para pekerja.
"Juga dengan apa yang kita ingin ubah ingin perbaiki di Tanjung Priok itu kompleks Tanjung Priok, Kalibaru, itu memang perlu ada peningkatan kesejahteraan," kata JK.
Menurut JK, perlu dilakukan perbaikan sarana bagi masyarakat serta pekerja yang berdekatan di Pelabuhan Kalibaru. Bila ada sarana yang baik, gaji yang ada cukup menutupi kebutuhan sehari-hari.
"Jadi kesejahteraan itukan menyangkut macam-macam, bukan hanya orang bicara demo seakan-akan meminta gaji, itu enggak, karena mengurangi pengeluaraannya juga berarti meningkatkan kesejahteraan," tukas JK. (Ali)
Ramos Horta 'Tawarkan' Timor Leste kepada JK
Ramos memuji Indonesia sebagai tiang penyangga perdamaian dunia seperti di Lebanon, Sudan, serta wilayah Timur Tengah.
Diperbarui 29 Jul 2015, 06:32 WIBDiterbitkan 29 Jul 2015, 06:32 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
79.559 Orang di Kabupetan Tangerang Rentan Terkena HIV/AIDS, dari Kelompok Mana Saja?
Selamatkan Ayah dari Penganiayaan, Pemuda Lempar Batu ke Pamannya hingga Tewas
5 Pilihan Hijab Terbaru untuk Pipi Chubby, Rahasia Wajah Lebih Tirus dan Mempesona
5 Aktivitas Seru yang Bisa Dilakukan di Pulau Kolorai
7 Hari Tanpa Musik di Timor Leste, Berkabung Wafatnya Paus Fransiskus
Tata Cara Sholat Tahajud dan Doanya agar UTBK SNBT 2025 Lancar, Diterima Kampus Impian
Balita Meninggal Terlindas Mobil di Jagakarsa, Polisi Lakukan Penyelidikan
Sinopsis dan Fakta Menarik Until Dawn, Film Horor Adaptasi dari Video Game
Wahana Lucy Kirim Gambar Resolusi Tinggi Asteroid Donaldjohanson
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Sabtu 26 April 2025
1.000 Lilin Duka untuk Paus Fransiskus di Taman Doa Kristus Raja Maumere
1.967 CPNS Mengundurkan Diri, Ketua DPR: Negara Kehilangan Potensi SDM Berkualitas