Liputan6.com, Jakarta - Tiga pelajar sekolah menengah atas (SMA) diringkus jajaran Polsek Metro Pulogadung, Jakarta Timur, lantaran menjadi buron dalam kasus dugaan pencurian sepeda motor.
Mereka diduga mencuri sepeda motor Honda Scoopy B 3162 TRL di Jalan Kayu Mas Utara, RT 6 RW 9, Kelurahan Pulogadung, Jakarta Timur pada Minggu 6 September 2015 dini hari.
"Jadi yang kita amankan SS (15), TH (15), mereka ini masih SMA. Sedangkan FM (16), dia SMA tapi DO (drop out)," ujar Kapolsek Pulogadung, Kompol Cahyo di kantornya, Jalan Raya Bekasi Timur, Kamis (10/9/2015).
"Ketiganya dibekuk saat asyik mengendarai motor curiannya di lokasi tersebut pada Kamis dini hari, sekitar pukul 02.30 WIB di Pasar Palad," sambung dia.
Cahyo menjelaskan, 3 pelajar ini sempat buron selama 4 hari sejak beraksi. Saat dibekuk, mereka tidak bisa berkutik dan langsung digiring ke kantor polisi tanpa perlawanan.
"Mereka tidak bisa ngelak lagi kalau itu hasil curian, kita bawa akhirnya," ujar dia.
Polisi menjerat 3 pelajar ini dengan Pasal 363 KUHP tentang pencurian. Karena masih di bawah umur, mereka bakal diproses dengan pidana anak.
Sembari menunggu ketiganya mendapatkan pengacara, Cahyo menuturkan, mereka dititipkan sementara di Panti Sosial di Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur.
"Ya ini mau berangkat ke Cipayung, mereka di sana sampai dapat lawyer, kita proses pidana anak. Tapi kita tetap kenakan Pasal 363 KUHP tentang pencurian," pungkas Cahyo. (Rmn/Sun)
Asyik Tumpangi Sepeda Motor Curian, 3 Pelajar SMA Diciduk Polisi
Cahyo menjelaskan, 3 pelajar ini sempat buron selama 4 hari sejak mereka mencuri sepeda motor.
diperbarui 10 Sep 2015, 19:21 WIBDiterbitkan 10 Sep 2015, 19:21 WIB
Para tersangka dihadirkan saat pengungkapan kasus pencurian kendaraan bermotor (curanmor) dengan mengajak kencan pasangan sesama pria, atau kencan gay, di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Minggu (28/6). (Liputan6.com/Yoppy Renato)
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
5 Golongan Manusia yang Rajin Puasa tapi Masuk Neraka, Apa Penyebabnya?
Timses Ridwan Kamil-Suswono Gelar Doa Bersama di Masa Tenang Pilkada Jakarta 2024
Simak, Profil Cagub dan Cawagub Pilkada 2024 Sulawesi Tenggara
Badan Gizi Nasional Ungkap Pentingnya Program Makan Bergizi Gratis, Salah Satunya Mencegah Bencana Demografi pada 2045
Mabes Polri Kirim Brimob untuk Pengamanan Pilkada Dompu, Kenapa?
Taubat Pasti Diterima Allah, tapi yang Seperti Ini Kata Gus Baha
Atta Halilintar Rela Kehujanan di Acara Kampanye Krisdayanti, Disebut Menantu Idaman
Menko Polkam Minta AKP Dadang Iskandar Dihukum Berat
Mengintip Profil Paslon Pilgub Sulawesi Selatan 2024 dan Riwayat Pendidikannya
Bahaya Tanam Pohon di Lintang Tinggi, Bikin Pemanasan Global Makin Parah
Hari Tenang Pilwalkot 2024, Kota Semarang Bersih dari APK
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Selasa 26 November 2024