Liputan6.com, Semarang - Hasil penelitian Tim Labfor Bareskrim Polri Semarang menyimpulkan, penyebab kebakaran Mapolda Jawa Tengah adalah hubungan pendek arus listrik di salah satu ruang SDM di lantai 3. Hubungan pendek arus listrik itu akibat beberapa kabel yang disatukan.
Menurut Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Pol A Liliek Darmanto, ditemukan beberapa kabel berukuran 3 mm x 2,5 mm yang disatukan. Kabel yang disatukan tersebut panas dan bagian karet meleleh sehingga tembaga saling bersentuhan.
"Beban listrik mengakibatkan pemanasan. Ada karetnya lama-lama kabel akan aus dan hilang, karet di sini meleleh antara kabel satu dan dua lama-lama panas mengakibatkan asap, api, hingga terbakar," kata Liliek di Mapolda Jateng, Senin 5 Oktober 2015.
Kabid Humas Polda Jateng menggelar konferensi pers untuk menunjukkan sampel kabel yang terbakar dan menunjukkan foto-foto lokasi kebakaran di lantai tiga gedung yang terbakar. Ia mengatakan instalasi listrik di gedung tersebut masih memakai instalasi lama sedangkan beban listrik bertambah.
"Kesimpulannya penyebab kebakaran yaitu hubungan pendek arus listrik jenis tunggal," kata Lilik.
Gedung B Mapolda Jateng terbakar Rabu 30 September lalu. Tidak hanya gedung B, aula yang berada di jembatan penghubung dengan gedung utama juga hangus tebakar. 5 Satker yang ada digedung tersebut terpaksa pindah ke gedung-gedung lain milik Polda Jateng.
74 tahanan juga sempat diungsikan ke beberapa sel di lingkungan Polrestabes Semarang untuk melindungi jiwanya. Setelah padam dan dipastikan aman, para tahanan itu dikembalikan ke Mapolda Jateng. (Ron/Mar)
Penyebab Kebakaran Mapolda Jateng Versi Puslabfor Polri
Menurut Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Pol A Liliek Darmanto, ditemukan beberapa kabel berukuran 3 mm x 2,5 mm yang disatukan.
diperbarui 06 Okt 2015, 01:29 WIBDiterbitkan 06 Okt 2015, 01:29 WIB
Kabid Humas Polda Jateng Kombes Pol Lilik A Darmanto menunjukkan foto instalasi penyebab kebakaran (Edhie Prayitno Ige/Liputan6.com)
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 Liga InternasionalLiverpool Bayar Mahal Kemenangan atas Real Madrid di Liga Champions
9 10
Berita Terbaru
Awas! Penipuan Tiket Pesawat Murah Sasar Pengguna Media Sosial
Cara Mengatasi Biduran: Panduan Lengkap untuk Meredakan Gejala dan Mencegah Kambuh
Sudah Tak Sabar Ingin Digunakan, Ruben Amorim Ungkap Senjata Terhebat Manchester United
Makanan Manis Apa Saja yang Perlu Diwaspadai dan Alternatif Sehatnya
Wamen Dikti, Sains dan Teknologi: Pengabdian Masyarakat PTS Harus Tepat Sasaran
Daftar Hoaks Bantuan Dana untuk Pekerja Migran, dari Rp 150 Juta sampai Rp 1,5 Miliar
350 Nice Quote Inspiratif untuk Memotivasi Diri
Perusahaan Ini Akan Luncurkan Mesin Cuci Manusia, Yeay Tak Perlu Mandi Sendiri
UMP 2025 Naik 6,5%, Pengusaha Pertanyakan Putusan Prabowo
Sarwendah Buka Suara Soal Dampak Buruk Perceraian dengan Ruben Onsu pada Anak-Anak
Tips Bibir Merah Alami, Cara Mudah Merawat Bibir agar Sehat dan Menawan
Saksikan Sinetron Naik Ranjang Episode Jumat 29 November 2024 Pukul 20.00 WIB di SCTV, Simak Sinopsisnya