Liputan6.com, Medan - Dua kubu mahasiswa Universitas Katolik (Unika) Santo Thomas Medan bentrok di Jalan Ngumban Surbakti Medan Sunggal. Keributan itu dipicu kekalahan salah satu kubu dalam laga futsal.
Akibat peristiwa ini, kepolisian membubarkan sejumlah mahasiswa yang masih berkumpul di sana untuk mencegah bentrok susulan.
Tawuran antarmahasiswa universitas ini pecah pada Kamis (8/10/2015) dini hari. Puluhan personel Satuan Sabhara dikerahkan untuk memukul mundur mahasiswa Unika Santo Thomas ke kampus.
Imbauan polisi agar mahasiswa segera membubarkan diri tidak dihiraukan. Malahan, kumpulan mahasiswa ini membentuk blokade melempari barisan polisi yang memblokade Jalan Setia Budi, lokasi Kampus Unika. Pada peristiwa ini 3 orang yang diduga provokator dipisahkan dari kerumunan.
Tidak terima rekannya diamankan, mahasiswa melempar batu ke arah barikade polisi. Mencegah tindakan kian brutal, polisi sempat meletuskan tembakan peringatan ke udara serta membubarkan konsentrasi mahasiswa.
Tanpa diduga, ratusan mahasiswa kembali menyerbu polisi dan mobil patroli agar segera melepaskan rekan mereka yang diamankan. Hingga Kamis pagi, ratusan polisi masih melakukan penjagaan, mencegah kebrutalan dan serangan susulan antarkampus.
Pada peristiwa ini, salah satu jurnalis SCTV terkena lemparan batu di kepala dan terpaksa dibawa ke rumah sakit terdekat, guna mendapatkan perawatan. (Bob/Ans)*
Gara-Gara Futsal, Mahasiswa di Medan Bentrok
Hingga Kamis pagi, ratusan polisi masih melakukan penjagaan, mencegah kebrutalan dan serangan susulan antarkampus.
diperbarui 08 Okt 2015, 09:14 WIBDiterbitkan 08 Okt 2015, 09:14 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Menuju Yokohama F Marinos, Sandy Walsh Diharapkan Jadi Pesepakbola Bagus Seperti Theerathon Bunmathan
Fokus : Hujan Deras di Kabupaten Kupang, Pikap Terseret Banjir Terperosok ke Sungai Tuamnanu
3 Kebijakan Donald Trump yang Diwaspadai BI
Resep Tempe Goreng: Panduan Lengkap Membuat Hidangan Lezat dan Bergizi
Memahami Purchasing Adalah: Definisi, Proses, dan Perannya dalam Bisnis
Luka Modric Marah ke Vinicius Jr saat Real Madrid Menang 3-2 Melawan Leganes, Ternyata Ini Penyebabnya
Apa Arti Flashback dalam Cinta: Pahami Fenomena Kenangan Masa Lalu dalam Hubungan
Arti Happy Level Up Day: Makna dan Tradisi di Balik Perayaan Istimewa Ini
Memahami Apa Arti Denial: Pengertian, Dampak, dan Cara Mengatasinya
Pesawat Komersil AS Berpenumpang 10 Orang Hilang di Alaska
Lima Pemain Gratis Incaran Manchester United Musim Panas Ini, Termasuk Mantan Juara Premier League
Adopsi AI di Perusahaan: Inovasi Cepat, Tantangan Lebih Besar