Ahok Tak Jadi Buang Sampah Jakarta di Monas

Kepala Dinas Kebersihan Jakarta Isnawa Adji mengaku tidak mendapat instruksi apa pun terkait pembuangan sampah ke Monas.

oleh Ahmad Romadoni diperbarui 04 Nov 2015, 14:32 WIB
Diterbitkan 04 Nov 2015, 14:32 WIB
20150819-Truk Pengangkut Sampah di Jagakarsa-Jakarta
Seorang pekerja menutupi truk pengangkut sampah yang telah penuh dengan terpal, Lenteng Agung, Jakarta, Rabu (19/8/2015). Setiap hari sampah yang diangkut dari Kecamatan Jagakarsa mencapai kisaran 94 ton. (Liputan6.com/Yoppy Renato)

Liputan6.com, Jakarta Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok sempat berencana menaruh sampah di Monas bila truk DKI tak boleh masuk ke Bantar Gebang. Tapi, rencana ini urung dilaksanakan.

"Enggak, enggak jadi," singkat Ahok sambil tersenyum, di Balaikota, Jakarta, Rabu (4/11/2015).

Sementara, Kepala Dinas Kebersihan Jakarta Isnawa Adji mengaku tidak mendapat instruksi apa pun terkait pembuangan sampah ke Monas. Dia justru baru dengar dari media.

"Emang Pak Gubernur ngomong gitu? Saya belum dengar. Saya enggak komentari lho, itu kan Pak Gubernur," kata Isnawa.

Bagi Isnawa saat ini yang paling penting memastikan sampah Jakarta bisa diangkut dengan normal ke TPST Bantar Gebang. Dia juga meminta kota penyangga yang dilalui truk sampah DKI ikut menjaga situasi agar tetap kondusif.

"Kalau saya sih intinya kita biasa buang sampah di Bantar Gebang tolong Bogor dan Bekasi menyepakati apa yang menjadi kesepakatan dulu. Intinya itu saling membutuhkan antara kabupaten kota dan pemda atau sebaliknya, kan gitu. Kalau ada yang kurang berkenan kan bisa dikonfirmasi," tutup Isnawa. (Don/Mut)

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya