Baru Setengah Hari, Pengunjung TMII Mencapai 13 Ribu

Meski dipadati pengunjung, Humas TMII Jerri Lahama memprediksi puncak kepadatan pengunjung baru terjadi di akhir pekan.

oleh Andreas Gerry Tuwo diperbarui 07 Jul 2016, 12:54 WIB
Diterbitkan 07 Jul 2016, 12:54 WIB
TMII
Antrean kendaraan di TMII

Liputan6.com, Jakarta - Lebaran hari kedua, sejumlah tempat wisata di Ibu Kota Jakarta mulai diserbu wisatawan. Salah satu objek wisata yang jadi sasaran adalah Taman Mini Indonesia Indah.

Pantauan Liputan6.com, antrean masuk kendaraan mobil dan motor di pintu 1 sudah mengular.

Kemacetan terjadi di setelah pintu masuk 1 dan beberapa bagian di TMII. Tidak cuma kendaraan, antrean orang di beberapa objek wisata di antaranya kereta gantung dan snow bay juga panjang.

Menurut Humas TMII Jerri Lahama, antrean panjang ini karena lonjakan pengunjung di libur Lebaran hari kedua ini. Bahkan belum sampai setengah hari sudah lebih dari 10 ribu orang mengunjungi TMII

"Sampai pukul 11.00 WIB sudah tembus angka 13 ribu," ujar Jerri kepada Liputan6.com di kantornya, Jakarta, Kamis (7/7/2016).

Dia mengatakan, sama seperti tahun sebelumnya, pengunjung TMII tak hanya datang dari kota Jakarta, tapi juga wisatawan dari luar kota.

Meski dipadati pengunjung, Jerri memprediksi puncak kepadatan pengunjung baru terjadi di akhir pekan.

"Kita prediksi Sabtu sama Minggu. Tapi (hari) ini sudah berangsur-angsur naik," pungkas Jerri.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya