Liputan6.com, Jakarta - Kasus dugaan korupsi dan gratifikasi pengadaan lahan di Cengkareng, Jakarta Barat terus didalami penyidik Direktorat Tindak Pidana Korupsi Bareskrim Polri. Sejumlah saksi terus dijadwalkan diperiksa oleh penyidik, satu di antaranya adalah Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Syaiful Hidayat.
Wakil Direktur Tindak Pidana Korupsi Bareskrim Polri Kombes Erwanto Kurniadi mengatakan, penyidik akan memanggil Djarot sebagai saksi terkait kasus lahan Cengkareng hari ini.
"Betul (akan periksa Djarot), pemeriksaan dijadwalkan pukul 09.00 WIB," kata Erwanto saat dihubungi di Jakarta, Jumat (22/7/2016).
Kasus dugaan gratifikasi terkait pengadaan lahan untuk rusunawa di Cengkareng Barat, Jakarta Barat senilai Rp 10 miliar dipastikan sudah naik ke tahap penyidikan sejak 27 Juni 2016. Namun, menurut Direktur Tindak Pidana Korupsi Bareskrim Polri Brigjen Ahmad Wiyagus belum ada tersangka atas kasus ini.
"Sudah naik sidik dari 27 Juni 2016. Untuk tersangkanya belum ada," kata Direktur Tindak Pidana Korupsi Bareskrim Polri Brigen Ahmad Wiyagus saat dihubungi di Jakarta, Kamis 14 Juli 2016.
Selain Djarot, Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok juga sudah pernah pernah diperiksa sebagai saksi atas kasus ini pada 14 Juli 2016.
Dalam pemeriksaan yang berlangsung sekitar 3 jam tersebut, Ahok menjabarkan bagaimana proses awal pembelian lahan Cengkareng seluas 4,6 hektare itu.
"Kita kasih keterangan kepada polisi bagaimana proses pembelian Cengkareng. Yang kita duga ada gratifikasi dan segala macam," ucap Ahok usai diperiksa di Bareskrim, Jakarta, Kamis 14 Juli 2016 lalu.
Penyidik, kata Ahok, tidak menyinggung terkait status tanah di lahan yang menuai sengketa tersebut. "Enggak, itu bukan urusan kita," ungkap Ahok.
Bareskrim Periksa Wagub Djarot soal Lahan Cengkareng Hari ini
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok juga telah diperiksa terkait kasus pengadaan lahan Cengkareng.
diperbarui 22 Jul 2016, 07:36 WIBDiterbitkan 22 Jul 2016, 07:36 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Teror Suporter Timnas Indonesia Sempat Bikin Repot Jepang
Gempa Hari Ini Jumat 15 November 2024 Tiga Kali Guncang Cianjur dan Sukabumi
Koreografi Suporter Timnas Indonesia Getarkan Stadion Utama Gelora Bung Karno
Shin Tae-yong Ungkap Alasan Tak Masukkan Eliano Reijnders dalam Skuad Timnas Indonesia saat Hadapi Jepang dan China
Shin Tae-yong Bongkar Alasan Timnas Indonesia Keok dari Jepang: Buang Peluang di Babak Pertama
Timnas Indonesia vs Jepang Berakhir 0-4, Warganet Ucapkan Terima Kasih Meski Sedih
Biadab, Pria di Lampung Rudapaksa Anak Tirinya hingga Hamil dan Melahirkan
Jelang Laga Indonesia Kontra Jepang, Ibu Mertua Azizah Salsha Berdoa dan Sholat Dhuha Untuk Pratama Arhan
Bocoran Masa Depan Shin Tae-yong Usai Kekalahan Timnas Indonesia dari Jepang: 5 Berita Panas Tentang Pasukan Garuda
Penjelasan TNI soal Viral Foto Perwiranya Bareng Ivan Sugianto yang Disorot Publik
Kalah dari Jepang, Timnas Indonesia Huni Dasar Klasemen
Shin Tae-yong Ungkap Tantangan Sebagai Pelatih Timnas Indonesia: Sulit Lolos ke Piala Dunia 2026, tapi Saya Akan Mencoba