Liputan6.com, Jakarta Seorang perempuan muda tewas tertabrak Transjakarta di kawasan Mampang, Jakarta Selatan. Berdasarkan data dari identitas yang dibawa korban, diketahui yang bersangkutan merupakan mahasiswi Universitas Indonesia (UI).
"Berdasarkan identitas yang ditemukan, korban bernama Yumei Yohana Saraningsih dan tercatat sebagai mahasiswa Universitas Indonesia," tutur Kapolsek Mampang Prapatan Komisaris Muhammad Syafii saat dikonfirmasi di Jakarta, Jumat (09/12/2016).
Syafii mengatakan, berdasarkan keterangan sopir bus Transjakarta berinisial GS, saat itu bus yang dikemudikannya tengah melaju di busway dari Ragunan ke arah Setiabudi. Tiba-tiba, di depan showroom Tunas Toyota, dia melihat sekelompok penyeberang jalan.
Hanya saja, salah satu penyeberang jalan yakni korban, terlihat tidak memperhatikan ke arah jalur Transjakarta dan malah melangkahkan kakinya. Sementara yang lainnya masih berhenti menunggu.
"Karena penyeberang datang tiba-tiba, pengemudi tidak cukup jarak untuk melakukan pengereman. Sehingga menabrak pejalan kaki tersebut," ujar Syafii.
Korban sendiri langsung tewas di lokasi kejadian. Jenazah perempuan berusia 20 tahun itu pun dilarikan ke RS Fatmawati, Jakarta Selatan.
Korban Tewas Tertabrak Bus Transjakarta di Mampang Mahasiswi UI
Jenazah perempuan berusia 20 tahun itu pun dilarikan ke RS Fatmawati, Jakarta Selatan.
diperbarui 09 Des 2016, 16:36 WIBDiterbitkan 09 Des 2016, 16:36 WIB
Bus Trans-Jakarta bersiap mengangkut penumpang di Halte Harmoni, Jakarta, Kamis (1/12). Pernyataan tersebut diutarakan Budi saat menanggapi rencana aksi damai yang akan digelar Jumat (2/12) mendatang. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Jakarta: Dinamika Ibu Kota Indonesia, Pesona dan Beragam Tantangan yang Dihadapi
Resep Sagu Keju 1 Kg yang Renyah dan Lumer, Cocok untuk Camilan atau Hampers
Fakta Menarik Film Pulung Gantung yang Mengalahkan Film Business Proposal, Kru Alami Gangguan Gaib saat Syuting
PM Malaysia Anwar Ibrahim Batalkan Pedoman untuk Muslim Hadiri Acara Non-Muslim Usai Dikritik
Menko Airlangga Pastikan Subsidi Motor Listrik Berlanjut 2025
DBD pada Anak, Waspadai Masa Kritis yang Beresiko Perdarahan
MIND ID Matangkan Rencana IPO Inalum, Paling Lambat 2027
Top 3 Tekno : Indibiz Siap Luncurkan Ekosistem Solusi Digital untuk UKM hingga Debut Leica LUX Grip
13 Resep Masakan Ayam Lezat dan Mudah Dibuat di Rumah
VIDEO: Andre Rosiade Sidak ke Pangkalan Gas di Padang
Wisata di Bali Ini Dulu Ramai Pengunjung, Sekarang Terbengkalai
Alasan Orang Kaya Haram Gunakan LPG 3 Kg dan Pertalite