Densus 88 Masih Periksa Rumah Kontrakan Terduga Teroris Tangsel

Lokasi penggerebekan itu dijaga ketat anggota Densus 88 dan polisi yang menenteng senjata laras panjang.

oleh Pramita Tristiawati diperbarui 21 Des 2016, 11:53 WIB
Diterbitkan 21 Des 2016, 11:53 WIB
Densus 88 Antiteror
Densus 88 Antiteror Mabes Polri menggeledah rumah mertua terduga teroris Bekasi, di Ledoksari RT 8 RW 10 Pajang, Laweyan, Solo. (Fajar Abrori/Liputan6.com)

Liputan6.com, Tangerang Selatan - Detasemen Khusus 88 Antiteror Polri menggerebek dua lokasi di Kelurahan Babakan Kecamatan Setu, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) yang diduga menjadi persembunyian teroris. Petugas masih melakukan penggeledahan di rumah kontrakan tersebut.

Petugas pun memasang garis polisi dalam radius 200 meter. Lokasi penggerebekan teroris itu dijaga ketat anggota Densus 88 dan polisi yang menenteng senjata laras panjang.

Warga yang tinggal di sekitar kontrakan pun diminta meninggalkan lokasi selama polisi melakukan penyelidikan.

"Hanya polisi yang boleh di dalam," ujar warga sekitar yang juga bertugas sebagai satpam lingkungan, Anwar Syah, Tangsel, Rabu (21/12/2016).

Sebelumnya, Densus 88 menangkap dan menembak tiga terduga teroris di dua rumah kontrakan di daerah Kelurahan Babakan, Kecamatan Setu, Kota Tangerang Selatan, pagi tadi.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya