Polri: Terduga Teroris Deli Serdang Terkait Kelompok Batam

KGR merupakan kelompok teroris yang diungkap Densus 88 Antiteror Polri di Batam, Kepulauan Riau beberapa waktu lalu.

oleh Hanz Jimenez Salim diperbarui 21 Des 2016, 16:03 WIB
Diterbitkan 21 Des 2016, 16:03 WIB
Martinus Sitompul
Martinus Sitompul (FOTO:Antara)

 

Liputan6.com, Jakarta - Anak buah Gigih Rahmat Dewa, pimpinan kelompok teror Kitabah Gigih Rahmat (KGR), ditangkap tim Detasemen Khusus 88 Antiteror Polri. Terduga teroris bernama Syafii ini ditangkap di Jalan Deli Tua Dusun 3 Ajo Baho, Sibiru-biru, Deli Serdang, Sumatera Utara pada Rabu (21/12/2016) siang.

"Pukul 12.00 WIB siang tadi satu orang yang merupakan DPO dari kasus terorisme di Batam," kata Kepala Bagian Penerangan Umum Divisi Humas Polri Kombes Martinus Sitompul di kompleks Mabes Polri, Jakarta, Rabu (21/12/2016).

KGR merupakan kelompok teroris yang diungkap Densus 88 Antiteror Polri di Batam, Kepulauan Riau beberapa waktu lalu. Syafii sendiri merupakan buron yang telah lama diincar Densus 88 Antiteror.

"Ini adalah salah seorang yang melarikan diri dari Batam, kemudian ditangkap di Sibiru-biru. Yang bersangkutan akan dilakukan penegakan hukum terkait kasus di Batam," ucap Martinus.

Dari tangan Syafii, Martinus menambahkan, Densus menyita sejumlah barang bukti. Di antaranya buku tentang amaliah dan buku tentang tata cara merakit bom.

"Ini berkaitan dengan kegiatan-kegiatannya yang akan melakukan aksi. Tapi tidak bentuk jadi, dalam bentuk bagian-bagian. Tidak ada bom, tapi dia memiliki beberapa buku untuk merakit, beberapa dokumen," tandas Martinus.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya