Motif Penganiaya Adik Fadli dan Fadlan Diduga Berunsur Pemerasan

Adik kandung artis sekaligus presenter Fadli dan Fadlan, Farah Dibba (35) mengalami penganiayaan.

oleh Pramita Tristiawati diperbarui 24 Des 2016, 06:03 WIB
Diterbitkan 24 Des 2016, 06:03 WIB
Farah Dibba, Adik Fadlan - Fadli
Barang bukti penganiayaan Adik Fadlan-Fadli oleh pelaku bernama Rachmat Sesario (21). (Liputan6.com/Sapto Poernomo)

Liputan6.com, Jakarta - Adik kandung artis sekaligus presenter kembar Fadli dan Fadlan, Farah Dibba (35) mengalami penganiayaan. Polisi menduga motif pelaku berunsur pemerasan.

Kasat Reskrim Polres Metro Tangerang AKBP Wiji Lestanto mengatakan, dari hasil pemeriksan sementara, diduga motif pelaku Rachmat Sesario (21) melakukan penganiayaan untuk memeras korban.

"Dari hasil gelar perkara di Polres, ada perkembangan dari proses penyidikan. Pelaku melakukan kekerasan untuk meminta uang dari korban, tapi nilainya tidak disebutkan," kata dia, Jumat (23/12/2016).

Wiji menambahkan, motif ini masih dugaan sementara, karena itu pihaknya akan menelusuri lebih dalam. Kepolisian juga masih melakukan pemeriksaan terhadap saksi-saksi, termasuk istri pelaku berinisial AY.

Bila terbukti memang ada unsur pemerasan, pelaku terancam pasal berlapis. "Bila memang benar, bisa dikenakan pasal berlapis," ujar Wiji.

Farah Dibba dianiaya di Komplek Paninggilan Permai Blok S 19 RT 05/04 Kelurahan Parung Serab, Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang, pada Senin 19 Desember.

Awalnya korban yang bekerja sebagai agen properti janjian dengan pelaku untuk melihat rumah yang hendak dijual. Namun sesampainya di sana, korban langsung dianiaya dengan cara disetrum, dipukul dan sempat dibekap dengan bantal.

Akibat penganiayaan tersebut, janda beranak 3 itu mengalami luka-luka hingga harus dilarikan ke Rumah Sakit Karang Tengah Medika, Ciledug.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya