Benda Mirip Salju Sempat Tutupi Jalan Sudirman Setebal 4 Cm

Warga Jakarta dihebohkan dengan penampakan benda mirip salju bercampur air hujan di kawasan Jalan Sudirman - MH Thamrin.

oleh Ika Defianti diperbarui 06 Mei 2017, 20:59 WIB
Diterbitkan 06 Mei 2017, 20:59 WIB
Penampakan benda mirip salju bercampur air hujan di kawasan Jalan Sudirman - MH Thamrin
Penampakan benda mirip salju bercampur air hujan di kawasan Jalan Sudirman - MH Thamrin. (Liputan6.com/Ika Defianti)

Liputan6.com, Jakarta Warga Jakarta dihebohkan dengan penampakan benda mirip salju bercampur air hujan di kawasan Jalan Sudirman - MH Thamrin. Benda berwarna putih itu sempat menutupi jalan setebal 4 sentimeter.

"Benda itu (mirip salju) mulai muncul jam 16.30 WIB sampai jam 19.00 WIB. Malah tadi sampai 4 sentimeter," seorang polisi yang enggan disebutkan namanya di Bundaran Senayan, Jakarta, Sabtu (6/5/2017).

Saat ini Badan Penanggulan Bencana Daerah (BPBD) tengah menuju lokasi untuk memastikan benda putih berjenis apa dan berasal dari mana. "Tim sedang meluncur ke lokasi dan langsung kami cari tahu benda itu apa dan dari mana," kata Kepala Badan Penanggulan Bencana Daerah (BPBD) DKI Husein Murad.

Melalui akun twitter-nya, Kepala Pusat Data, Informasi, dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) juga belum dapat memastikan apakah benda putih tersebut salju atau bukan.

"Ini adalah BUIH BUSA bukan SALJU atau es setelah diguyur hujan di Jl. Thamrin Jakarta. Belum diketahui sumbernya," tulis @Sutopo_BNPB.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya