Warga Ibu Kota dihebohkan dengan penampakan benda mirip salju bercampur air hujan di kawasan Jalan Sudirman - MH Thamrin.
Informasi Peristiwa
Jenis PeristiwaFenomena Unik
Lokasi PeristiwaJalan Sudirman - MH Thamrin, Jakarta Pusat
Tanggal PeristiwaSabtu, 6 Mei 2017

Hujan mengguyur Jakarta pada Sabtu (6/5/2017) sore. Warga Ibu Kota pun dihebohkan dengan penampakan benda mirip salju bercampur air hujan di kawasan Jalan Sudirman-MH Thamrin.

Dalam video amatir yang diterima Liputan6.com, seorang pengendara mobil merekam penampakan benda mirip salju itu. Benda berwarna putih tersebut muncul di pinggir ruas jalan yang berdekatan dengan selokan.

Dikira Salju, Ternyata Buih Busa

Benda mirip salju bercampur air hujan di kawasan Jalan Sudirman - MH Thamrin menghebohkan warga Jakarta. Namun, telah dipastikan, benda berwarna putih tersebut bukanlah salju.

Corporate Secretary PT MRT Jakarta, Hikmat menyatakan, benda berwarna putih tersebut merupakan buih busa yang berasal dari proyek MRT bawah tanah di Jalan Sudirman.

 

Tampilkan foto, video, dan topik terkait