Apa Isi Pertemuan Pengacara dan Rizieq Shihab di Arab Saudi?

Pengacara menuturkan, tim pengacara sudah bertemu Rizieq Shihab di Kota Madinah pada Minggu, 21 Mei 2017.

oleh Nafiysul Qodar diperbarui 22 Mei 2017, 16:25 WIB
Diterbitkan 22 Mei 2017, 16:25 WIB
20161123-Rizieq-Shihab-Usai-Penuhi-Panggilan-Bareskrim-Jakarta-FF
Pimpinan FPI, Muhammad Rizieq Shihab (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Liputan6.com, Jakarta - Sejumlah anggota tim pengacara pemimpin Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab telah berangkat ke Arab Saudi sejak pekan lalu. Mereka mendatangi Rizieq yang masih berada di Arab Saudi untuk membahas persoalan hukum yang menjeratnya di Indonesia.  

Ketua Bantuan Hukum FPI sekaligus Pengacara Rizieq, Sugito Atmo Pawiro mengatakan, sejauh ini pihaknya belum menerima perkembangan signifikan dari rekan-rekannya yang berada di Arab Saudi.

"Belum ada perkembangannya. Habib (Rizieq) tetap konsentrasi ibadah. Saya kan nggak ikut," ujar Sugito di Jakarta, Senin (22/5/2017).

Sugito menuturkan, tim pengacara sudah bertemu Rizieq di Kota Madinah pada Minggu, 21 Mei 2017. Namun, mereka belum membahas secara mendalam terkait kasus pornografi berupa percakapan seks yang diduga melibatkan Rizieq Shihab dengan Firza Husein.

Rizieq dan tim pengacara juga belum membicarakan soal rencana kepulangannya ke Indonesia.

"Habib masih ibadah, lebih banyak meluangkan waktunya untuk baca-baca kitab dan disertasinya," tutur dia.

Meski begitu, Rizieq tetap mengirimkan pesan untuk jemaah dan simpatisannya di Indonesia.

"(Pesannya) tetap tenang saja, menyampaikan bahwa ini fitnah, ini adalah hukum yang digunakan oleh kekuatan politik tertentu menggunakan polisi. Jadi tetaplah istiqamah terhadap perjuangan," ucap Sugito.

Rizieq Shihab tersandung kasus pornografi berupa percakapan seks yang diduga melibatkan dirinya dengan Ketua Yayasan Solidaritas Sahabat Cendana, Firza Husein. Kasus tersebut sempat viral pada akhir Januari 2017.

Sejauh ini, polisi telah menetapkan Firza sebagai tersangka. Sementara, Rizieq dalam perkara ini masih berstatus sebagai saksi.

Polisi sendiri telah dua kali memanggil Rizieq untuk diperiksa sebagai saksi, tetapi mangkir. Belakangan diketahui pentolan FPI itu tengah berada di luar negeri. Polisi pun menerbitkan surat perintah membawa paksa jika Rizieq tiba di Indonesia.

Sementara Rizieq sudah berada di luar negeri sejak akhir April 2017 atau beberapa saat setelah panggilan pertama. Rizieq semula dikabarkan berada di Arab Saudi bersama keluarganya untuk beribadah umrah.

Rizieq Shihab kemudian dikabarkan sempat ke Yaman untuk menjenguk anaknya yang melahirkan. Setelah itu Rizieq ke Kuala Lumpur, Malaysia untuk mengurus disertasinya. Alih-alih pulang ke Tanah Air, Rizieq justru kembali ke Arab Saudi hingga saat ini.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya