Patroli, Majalengka - Jenazah Kujang, pria paruh baya, akhirnya disemayamkan di kediamannya Desa Randengan Kulon/ Jatitujuh Majalengka. Setelah petugas selesai memeriksa jasadnya. Kujang menjadi korban pembunuhan oleh Tata, anak kandungnya sendiri, saat sedang tidur di rumah, Senin 12 Juni 2017, dini hari lalu. Ia meregang nyawa setelah pelaku memukul martil di bagian lehernya.
Seperti ditayangkan Patroli Siang, Selasa (13/6//2017), istri korban sempat mendapati pelaku masih memegang palu besi, tak lama setelah kejadian berlangsung, hingga akhirnya meminta pertolongan warga. Menurut sang ibu, dalam keseharian, sang anak, Tata, tidak menyandang penyakit mental. Namun belakangan, pelaku yang masih 14 tahun itu kerap murung diduga kesal, lantaran orangtuanya tak mampu lagi menyekolahkan dia setelah lulus dari SMP.
Sementara menurut pengakuan pelaku ke penyidik kepolisian, kekesalan itu didasari hanya lantaran korban jarang memberikan uang jajan kepadanya. Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, pelaku yang masih di bawah umur ini harus mendekam di ruang tahanan Mapolsek Jatitujuh sambil diperiksa lebih lanjut.
Diduga Kesal Tak Dapat Uang, Anak 14 Tahun Bunuh Ayahnya
Diduga kesal hanya karena tidak diberi uang jajan, seorang anak di Majalengka tega membunuh ayahnya dengan menggunakan martil.
Diperbarui 13 Jun 2017, 12:50 WIBDiterbitkan 13 Jun 2017, 12:50 WIB
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Top 3 Tekno: Presiden AS Donald Trump Beri Waktu TikTok hingga Cara Cek One Way Arus Balik
Ribuan Pendukung Turun ke Jalan Usai Yoon Suk Yeol Dimakzulkan karena Gagal Kudeta
Beredar Foto Keluarga Gibran Rakabuming Diduga Libur Lebaran di Singapura, Tempat Makannya Disorot Warganet
Sholat Dhuha Jam Berapa? Panduan Lengkap Waktu, Tata Cara & Keutamaannya
BI Siaga Hadapi Dampak Tarif Trump: Stabilitas Rupiah Jadi Prioritas
Terminal Kampung Rambutan Catat 12.169 Penumpang Tiba di Jakarta Terhitung hingga Sabtu 5 April 2025
Viral Chat Mesra Diduga Legislator Gorontalo, BK DPRD Akan Panggil ZN
Lebaran Ketupat 2025 Jatuh pada Senin, 7 April! Simak Makna, Tradisi, dan Sejarahnya
Roy Marten Bongkar 4 Dekade Pernikahan dengan Anna Maria: Cinta Tanpa Syarat
Hari ke-13 Operasi Ketupat, Polri Catat 181 Kecelakaan Lalu Lintas di Jalur Mudik
Arus Balik Lebaran, Menteri ESDM dan Pertamina Pastikan Kualitas BBM di Maluku Sesuai Spesifikasi
10 Ide Bisnis Online yang Menjanjikan di Tahun Ini, Segera Mulai Usaha Anda