Liputan6.com, Maluku - Hujan deras yang mengguyur Pulau Seram, Maluku Tengah, Maluku, membuat permukiman warga dan rumah ibadah kebanjiran.
Seperti ditayangkan Liputan6 Siang SCTV, Senin (24/7/2017), banjir terparah terjadi di Dusun Hua Mateo di Kilometer 10, Kabupaten Maluku Tengah.
Di dusun tersebut, puluhan rumah dan tempat ibadah terendam banjir setinggi 70 sentimeter. Banjir juga membuat aktivitas di Dusun Hua Mateo lumpuh.
Setiap kali musim hujan tiba, warga di Dusun Hua Mateo selalu kebanjiran. Hal ini dikarenakan daerah yang mereka tempati merupakan dataran rendah dan rawan banjir. Meski demikian, warga tetap memilih bertahan dengan alasan keamanan.
Warga berharap pemerintah melalui BPBD Maluku Tengah segera memberikan bantuan berupa makanan dan selimut khusus bagi anak-anak.
Banjir juga merendam Jalan Trans Seram Maluku Tengah sehingga mengakibatkan kendaraan tak bisa lewat.
Warga Maluku Tengah Tetap Bertahan Meski Dikepung Banjir
Banjir juga merendam Jalan Trans Seram Maluku Tengah sehingga mengakibatkan kendaraan tak bisa lewat.
Diperbarui 24 Jul 2017, 14:43 WIBDiterbitkan 24 Jul 2017, 14:43 WIB
Banjir juga merendam Jalan Trans Seram Maluku Tengah sehingga mengakibatkan kendaraan tak bisa lewat. ... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Wagub Rano Karno Akan Revitalisasi Museum di Jakarta: Tingkatkan Daya Kunjung
Rehan/Gloria Rebut Tiket Final Orleans Masters 2025
Top 3 Islami: 6 Cara Sedekah Terbaik di Bulan Ramadhan, Tak Ada Kurma Buka Puasa Sunnah Konsumsi Apa? Simak Gus Baha
Ada Kabar Duka, Laga Barcelona vs Osasuna di LaLiga Ditunda
Cuaca Hari Ini Minggu 9 Maret 2025: Hujan Diprediksi Guyur Jakarta di Pagi Hari
Drama Lima Gol, Inter Milan Singkirkan Monza
Saling Bergandengan Tangan Mewangikan 1000 Masjid di Pulau Jawa dengan Harum Kasturi Selama Ramadan 2025
Cadangan Strategis Kripto AS Makin Nyata, Bitcoin Jadi Aset Awal
Cara Mengurangi Gula Darah: Panduan Lengkap untuk Hidup Sehat
Kondisi Stabil, Paus Fransiskus Alami Perbaikan Kesehatan
Operator 7-Eleven Tunjuk CEO Asing, Pertama Kali dalam Sejarah
Operasi Pasar Digelar, Jaga Harga Minyak Goreng Selama Ramadan dan Lebaran