Liputan6.com, Jakarta - Mengabdi untuk negeri bukan saja berjuang melawan musuh, tapi juga membantu sesama yang membutuhkan. Anda masih ingat dengan Serka Darwis, seorang anggota TNI di Kolaka Utara, Sulawesi Tengah yang membantu para siswa SD menyeberangi sungai?
Ternyata sosok-sosok seperti Serka Darwis sebagai pengayom masyarakat bukan sekadar ungkapan. Aipda Ismet Ishak salah satunya, yang sehari-hari bertugas sebagai anggota polisi di Bolango, Gorontalo, Sulawesi Utara.
Baca Juga
Seperti ditayangkan Liputan6 Siang SCTV, Kamis (8/9/2017), Aipda Ismet rela membantu puluhan siswa SDN 1 Bulano Ulu, Kabupaten Bone Bolango saat menyeberang sungai.
Advertisement
Dengan hati-hati, Aipda Ismet mendorong rakit yang dinaiki para siswa sampai ke seberang. Dia pun menggendongnya agar sepatu para siswa tidak basah.
Tindakan mulia lainnya dilakukan Bripka Renjana, anggota polisi di Cirebon, Jawa Barat. Dia nampak tengah menggendong siswa SDN Ciledug Wetan saat menyeberangi Sungai Cisanggarung.