Tahan Laju Air, Polisi Membuat Tanggul Darurat di Puncak Pas

Kendaraan yang hendak melintas menuju Puncak dialihkan ke jalur alternatif Sukabumi dan Jonggol.

oleh Rinaldo diperbarui 06 Feb 2018, 09:31 WIB
Diterbitkan 06 Feb 2018, 09:31 WIB

Liputan6.com, Puncak - Dibantu warga, polisi bergotong royong memembuat tanggul dari karung berisi pasir di jalan kawasan Puncak, Cianjur, Senin sore. Tanggul ini untuk menahan laju air hujan yang menggenangi jalan.

Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Selasa (6/2/2018), akibat longsor di kawasan Puncak Bogor yang menutup badan jalan, polisi pun menutup jalur lalu lintas dari arah Cianjur menuju Puncak sejak Senin pagi.

"Setengah badan jalan sudah kita amankan, walaupun badan jalan belum terkena material longsor, namun bibir jalan sudah terkena longsoran. Sehingga kami mengambil tindakan untuk memasang garis polisi dan membuat traffic con sehingga pengendara dapat mengontrol laju kendaraannya karena jarak pandang hanya 3 sampai 5 meter saja," kata Wakapolsek Pacet Kompol Suhartono.

Kendaraan yang hendak melintas menuju Puncak dialihkan ke jalur alternatif Sukabumi dan Jonggol.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya