Ketua Partai di Gorontalo Dibekuk Saat Transaksi Narkoba

Kader Partai Nasdem Gorontalo dibekuk petugas Badan Narkotika Nasional (BNN) karena kepergok bertransaksi sabu-sabu.

oleh Sunariyah diperbarui 23 Feb 2018, 13:06 WIB
Diterbitkan 23 Feb 2018, 13:06 WIB

Patroli, Gorontalo - Salah seorang kader partai dibekuk petugas Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Gorontalo, karena kepergok melakukan transaksi narkoba.

Seperti ditayangkan Patroli Indosiar, Jumat (23/2/2018), Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasdem Kabupaten Pahuwato, Mikson Yapanto, dibekuk saat bertransaksi sabu pada Kamis pagi.

Menyikap kasus tersebut, Ketua DPW Partai Nasdem Gorontalo, Hamim Pou menegaskan, tidak akan memberikan toleransi kepada siapapun kadernya yang terlibat narkoba.

"Yang mengonsumsi narkoba, apakah dia pengguna atau pun korban, kami tidak mentolerir ya," kata Hamim.

Hingga kini, Mikson Yapanto masih diperiksa intensif petugas BNN Kota Gorontalo dan belum ditetapkan menjadi tersangka.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya