Ma'ruf Amin soal Viral Mirip Bendera HTI Dibakar: Nanti Saya Tanya Ansor

Ma'ruf mengaku dirinya belum mendapatkan konfirmasi secara utuh terkait kejadian ini.

oleh Putu Merta Surya Putra diperbarui 23 Okt 2018, 12:02 WIB
Diterbitkan 23 Okt 2018, 12:02 WIB
MUI Terima Bantuan Rp 7,6 M dari Taiwan untuk Korban Bencana Sulteng
Ketum MUI KH Ma'ruf Amin (kiri) memberi sambutan terkait bantuan Taipei Economic and Trade Office (TETO), Jakarta, Selasa (9/10). TETO menyerahkan bantuan USD 500 ribu atau sekitar Rp 7,6 miliar untuk korban bencana Sulteng. (Merdeka.com/Iqbal Nugroho)

Liputan6.com, Palangka Raya - Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) Ma'ruf Amin angkat bicara terkait aksi pembakaran mirip bendera HTI yang bertuliskan kalimat tauhid oleh Banser di Garut.

Ma'ruf mengaku dirinya belum mendapatkan konfirmasi secara utuh terkait kejadian ini.

"Ya saya belum dapat konfirmasi sebenarnya, sesungguhnya yang terjadi itu apa," ucap Kiai Ma'ruf di Palangkaraya, Kalimantan Tengah, Selasa (23/10/2018).

Lantaran belum mendapatkan konfirmasi sebenarnya, mantan Rais Aam Pengurus Besar Nadhatul Ulama (PBNU) itu masih belum bisa memberikan jawaban yang pasti.

"Karena itu saya belum bisa memberikan jawaban. Sesungguhnya apa," tutur Ma'ruf Amin.

Cawapres pendamping Jokowi itu mengatakan akan menanyakan kepada beberapa pihak mengenai insiden tersebut.

"Saya akan tanya dulu kepada Ansor. Nanti saya tunggu informasi yang lengkap dulu," pungkas Ma'ruf Amin.

 

Salah Protap

Ketua Umum GP Ansor Yaqut Cholil Qoumas menyayangkan aksi pembakaran bendera mirip HTI yang terjadi di tengah peringatan Hari Santri di Garut oleh anggotanya. Dia menyebut aksi tersebut merupakan vandalis.

"Tentu kami menyayangkan. Apa yang dilakukan anak-anak itu tidak sesuai dengan protap yang diinstruksikan," kata Yaqut saat berbincang dengan Liputan6.com, Selasa (23/10/2018).

Yaqut menjelaskan, dirinya sebagai pucuk pimpinan di Banser sudah memerintahkan para kader dan anggota untuk melaporkan ke aparat bila menemui adanya atribut atau simbol HTI di lapangan.

"Protapnya difoto dan laporkan ke aparat. Sudah saya perintahkan seperti itu sejak HTI resmi dibubarkan dan teman-teman ini bertindak di luar protap," kata Yaqut.

"Tetapi bahwa apa yang dilakukan teman-teman ini menyalahi aturan, ya mereka melanggar," Yaqut menambahkan.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya