Liputan6.com, Jakarta - Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Febri Diansyah menyapaikan belasungkawa atas kabar meninggalnya ibunda mantan petinggi KPK, Johan Budi Sapto Pribowo.
"KPK memyampikan ucapan belasungkawa, ucapan duka karena tadi kami menerima kabar telah berpulangnya ke Rahmatullah ibundan dari mantan pimpinan KPK Bapak Johan Budi," kata Febri di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Jumat (21/6/2019).
Baca Juga
Febri dan segenap pegawai KPK mendoakan supaya ibunda Johan Budi bisa di tempatkan di sisi Tuhan yang terbaik.
Advertisement
"Tentu saja doa dari segenap Insan di KPK agar almarhumah itu bisa diterima di tempat yang sebaik-baiknya dalam ridho Allah," ujar Febri.
"Dan tadi tentu juga sudah ada ucapan-ucapan langsung yang disampaikan baik oleh pimpinan dan Wadah Pegawai (WP) dan teman-teman di KPK yang lain," lanjutnya.
Langsung Dimakamkan
Sebelumnya dikabarkan, Ibunda Juru Bicara Kepresidenan Johan Budi, Anik Siswati telah meninggal dunia pada Jumat, 21 Juni 2019 di Mojokerto, Jawa Timur.
Hal ini dibenarkan Staf Khusus Presiden Bidang Komunikasi, Adita Irawati.
"Innalillahi wa inna ilaihi rojiuun...Ikut berduka cita atas berpulangnya Ibunda dari Bapak Johan Budi SP, Staf Khusus Presiden, pada siang hari ini," kata Adita saat dikonfirmasi Liputan6.com, Jumat (21/6/2019).
Adita mengatakan almarhumah dimakamkan setelah diberangkatkan dari rumah duka di Jalan Raya Kemantren Nomor 9 Kecamatan Gedeg, Kabupaten Mojokerto.
"Semoga almarhumah husnul khatimah dan keluarga yang ditinggalkan memperoleh ketabahan," ucapnya.
Advertisement