RS Polri Belum Izinkan Anak Aulia Kesuma Diperiksa Polisi

Hasil pemeriksaan awal KV, anak Aulia Kesuma mengalami luka bakar 35 persen di tubuhnya.

oleh Liputan6.com diperbarui 31 Agu 2019, 04:03 WIB
Diterbitkan 31 Agu 2019, 04:03 WIB
5 Fakta Terbaru Aulia Kesuma, Otak dari Pembunuhan Suami dan Anaknya
5 Fakta Terbaru Aulia Kesuma, Otak dari Pembunuhan Suami dan Anaknya (sumber: Merdeka.com)

Liputan6.com, Jakarta - Geovanni Kelvin Octavianus Robert alias KV masih dirawat di Rumah Sakit Polri, Kramat Jati, Jakarta Timur setelah mengalami luka bakar saat membakar mobil Calya B 2983 SZH di Kampung Bondol, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.

Kepala Operasional Pelayanan Kedokteran Polri RS Polri Kramat Jati, Kombes Edy Purnomo mengaku, hingga kini pihaknya belum mengizinkan penyidik memeriksa KV atas kasus pembunuhan Edi Chandra Purnama alias Pupung Sadili alias ECP dan M Adi Pradana alias Dana.

"Kemarin ada penyidik dari Polda (Metro Jaya) minta untuk bisa diperiksa, cuma keadaan pasien belum bisa untuk diperiksa," kata Edy di RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur, Jumat (30/8/2019).

Edy menjelaskan, hasil pemeriksaan awal KV mengalami luka bakar 35 persen di tubuhnya. Meski kondisinya stabil, tapi KV masih perlu perawatan intensif.

"Hari ini kondisinya lebih baik daripada kemarin. Beberapa luka bakarnya yang ringan sudah mulai mengering, terutama di bagian wajah sudah mengering. Evaluasi bagian tangan hari ini dan kaki sambil dilakukan fisioterapi untuk mencegah adanya kaku pada luka bakarnya," ujar Edy.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Saksikan video pilihan berikut ini:


Korban Pembunuhan

Aulia Kusuma, Otak Pembunuhan Suami dan Anak Tiri Digiring ke Polda
Tersangka kasus pembunuhan suami dan anak tiri, Aulia Kesuma menutupi wajah dengan jaket saat tiba di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (29/8/2019). Aulia melakukan pembunuhan berencana di kediaman Pupung di Lebak Bulus dan jasadnya dibakar di Sukabumi. (merdeka.com/Iqbal S. Nugroho)

Sebelumnya, Pupung menjadi korban pembunuhan yang dilakukan oleh istri mudanya, Aulia Kusuma. Tak hanya suami, Aulia juga menghabisi anak tirinya bernama Dana.

Dalam menjalankan aksinya, Aulia menyewa pembunuh yang dibayar sebesar Rp 500 juta. Kedua pembunuh tersebut didatangkan dari Lampung.

Usai Pupung dan Dana tewas, jasad keduanya dibawa ke Cidahu Sukabumi, Jawa Barat.  Di sana, kedua jenazah itu ditemukan hangus di dalam mobil yang terbakar.

 

Reporter: Ronald

Sumber: Merdeka.com

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya