Update Wisma Atlet 2 November 2020: Pasien Rawat Inap Berkurang 60 Orang

Rekapitulasi pasien di Tower 6 dan 7 RSD Wisma Atlet sejak 23 Maret sampai 2 November 2020, pasien terdaftar berjumlah 23.424 orang, pasien keluar 22.379 orang.

oleh Muhammad Radityo Priyasmoro diperbarui 02 Nov 2020, 09:35 WIB
Diterbitkan 02 Nov 2020, 09:23 WIB
FOTO: Kesibukan Tim Medis Bawa Pasien COVID-19 ke Wisma Atlet
Ambulans membawa pasien COVID-19 ke Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta, Kamis (10/9/2020). Sebanyak 1.600 dari 2.700 tempat tidur yang dipersiapkan pemerintah untuk pasien COVID-19 di Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet telah terisi. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Jakarta - Pasien rawat inap terkonfirmasi positif Covid-19 di RSD Wisma Atlet Jakarta berjumlah 1.045 orang pada Senin, 2 November 2020 pukul 08.00 WIB. 

"Pasien rawat inap terkonfirmasi positif di tower 6 dan 7, total 1.045 orang. Rinciannya 471 pria dan 574 wanita. Jumlah ini berkurang 60 orang, semula 1.105 orang," kata Kepala Penerangan Kogabwilhan I Kolonel Marinir Aris Mudian dalam siaran persnya, Senin (2/11/2020).

Aris menambahkan, rekapitulasi pasien di tower 6 dan 7 RSD Wisma Atlet sejak 23 Maret sampai 2 November 2020, pasien terdaftar berjumlah 23.424 orang, pasien keluar 22.379 orang.

"Rinciannya pasien rujuk ke RS lain 433 orang, pasien sembuh 21.938 orang, dan pasien meninggal 8 orang," terang Aris.

Sedangkan untuk pasien flat isolasi mandiri pada tower 4 dan 5 di Wisma Atlet, total tercatat 729 orang dengan 385 pria dan 344 wanita. Jumlah tersebut bertambah 8 orang, dengan semula berjumlah 721 orang.

"Rekapitulasi pasien flat isolasi mandiri tower 4 dan 5, terhitung mulai tanggal 15 September sampai 02 November 2020 08.00 WIB, pasien terdaftar 12.760 orang, pasien keluar 11.938 orang, rinciannya pasien sembuh 11.847 dan pasien rujuk 2 orang," tandas Aries.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Saksikan video pilihan di bawah ini:


Update Corona 1 November

FOTO: Wisma Atlet Siapkan Tower Baru untuk Isolasi Pasien OTG COVID-19
WNI yang baru kembali dari luar negeri tiba untuk menjalani isolasi di Wisma Atlet, Pademangan, Kemayoran, Jakarta Pusat, Sabtu (26/9/2020). Wisma Atlet Pademangan tengah mempersiapkan dua tower tambahan untuk merawat pasien terkonfirmasi positif COVID-19. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Sebanyak 2.696 orang dilaporkan terkonfirmasi positif virus Corona atau Covid-19 pada Minggu (1/11/2020). Dengan demikian, total terkonfirmasi positif Corona di Indonesia menjadi 412.784 kasus.

Data tersebut disampaikan Satgas Penanganan Covid-19.

Kemudian, 4.141 dilaporkan sembuh dari Covid-19. Sehingga, total sembuh dari Covid-19 menjadi 341.942.

Sedangkan 74 orang dilaporkan meninggal karena Covid-19. Dengan begitu, total kasus meninggal karena Covid-19 menjadi 13.943.

Data update pasien virus Corona atau Covid-19 ini tercatat sejak Sabtu, 31 Oktober 2020, pukul 12.00 WIB hingga hari ini pukul 12.00 WIB.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya