Liputan6.com, Jakarta - Dalam sepekan terakhir, ramai kabar soal pencopotan Kapolda Metro Jaya Irjen Nana Sudjana dan digantikan oleh Irjen Fadil Imran.
Sebelumnya, Irjen Fadil Imran sempat menjabat sebagai Kapolda Jawa Timur (Jatim). Rupanya, sosok Irjen Fadil Imran bukanlah polisi biasa.
Berbagai prestasi di kepolisian pernah didapatnya. Irjen Fadil Imran juga pernah mengemban jabatan-jabatan penting.
Advertisement
Salah satu yang berhasil dilakukan Irjen Fadil Imran adalah penangkapan mantan penguasa Tanah Abang, Hercules pada 2013 lalu. Kala itu Irjen Fadil Imran masih menjabat sebagai Kepala Polres Metro Jakarta Barat.
Sementara itu, masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) transisi DKI Jakarta berakhir pada hari ini, Minggu 22 November 2020.
Penerapan PSBB ini telah berlangsung selama dua pekan sejak 9 November 2020. Lantas, apakah PSBB transisi DKI akan kembali diperpanjang selama dua pekan ke depan?
Lalu, ada pula video viral di sosial media berdurasi 11 detik memperlihatkan sekelompok orang berseragam loreng tengah menurunkan spanduk bergambar pimpinan Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab yang terpasang di baliho.
Pangdam Jaya Mayjen TNI Dudung Abdurachman pun menegaskan, pencopotan baliho di beberapa titik Ibu Kota tersebut atas perintahnya.
Berikut ulasan berita metro yang paling banyak dicari pembaca Liputan6.com selama sepekan lalu:
Â
Â
** #IngatPesanIbu
Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.
Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
PSBB Transisi Jakarta Berakhir Minggu 22 November, Bakal Kembali Diperpanjang?
Penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) transisi DKI Jakarta berakhir pada hari ini, Minggu 22 November 2020. Penerapan PSBB ini telah berlangsung selama dua pekan sejak 9 November 2020.
Apakah PSBB transisi DKI akan kembali diperpanjang selama dua pekan ke depan?
Dalam Kepgub yang ditandatangani oleh Anies pada 6 November 2020 disebutkan PSBB masa transisi dapat diperpanjang selama dua Minggu, yakni 23 November sampai 6 Desember bila tidak ada kenaikan kasus yang signifikan.
Â
Advertisement
Melihat Sepak Terjang Irjen Fadil Imran, Kapolda Metro Jaya Penyandang Gelar Doktor Kriminologi
Irjen Fadil Imran ditunjuk menjadi Kapolda Metro Jaya menggantikan Irjen Nana Sudjana yang dicopot jabatannya oleh Kapolri Jenderal Idham Azis.
Sebelumnya, Irjen Fadil Imran sempat menjabat sebagai Kapolda Jawa Timur (Jatim). Berbagai prestasi di kepolisian telah melambungkan namanya.
Deretan jabatan penting juga pernah diembannya selama ini. Misalnya saja Kasat III Dit Reskrimum Polda Metro Jaya, Kapolres Metro Jakarta Barat, dan Kapolres KP3 Tanjung Priok.
Salah satu yang berhasil dilakukan Irjen Fadil Imran adalah penangkapan mantan penguasa Tanah Abang, Hercules pada 2013 lalu. Kala itu Irjen Fadil Imran masih menjabat sebagai Kepala Polres Metro Jakarta Barat.
"Kasus pencucian uang dengan kekerasan, mulai dari 2006-2012. Hari ini akan diadakan penangkapan Hercules dan anak buahnya," ujar Kasat Reskrim Polres Jakbar AKBP Hengki Haryadi.
Â
Pangdam Jaya: Pencopotan Spanduk Rizieq Shihab oleh Prajurit TNI Perintah Saya
Pangdam Jaya Mayjen TNI Dudung Abdurachman menegaskan, pencopotan baliho bergambar pimpinan Front Pembela Islam Rizieq Shihab di beberapa titik Ibu Kota atas perintahnya.
Untuk diketahui, sebuah video berdurasi 11 detik memperlihatkan sekelompok orang berseragam loreng tengah menurunkan spanduk bergambar yang terpasang di baliho. Video itu beredar di media sosial.
"Ada berbaju loreng menurunkan baliho habib rizieq itu perintah saya," tegas Pangdam di Monas, Jakarta, Jumat, 20 November 2020.
Dia menjelaskan alasannya. Langkah itu diambil berdasarkan hukum. Menurutnya, baliho yang terpasang itu menyalahi aturan.
"Karena brapa kali Satpol PP menurunkan, dinaikkan lagi. Perintah saya itu," ucap Dudung.Â
Â
Advertisement