Data per 21 Desember: 1.125 Pasien Covid-19 Isolasi di RSD Wisma Atlet

Pasien yang dirawat inap di tower 4, 6 dan 7 meningkat 30 dari data sebelumnya yang masih 3.334 orang.

oleh Luqman RimadiLiputan6.com diperbarui 21 Des 2020, 09:44 WIB
Diterbitkan 21 Des 2020, 09:44 WIB
Angka COVID-19 di Tanah Air Tembus Setengah Juta Kasus
Tenaga kesehatan mengenakan alat pelindung diri (APD) lengkap di zona merah Rumah Sakit Darurat (RSD) Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta, Senin (23/11/2020). Total kasus konfirmasi COVID-19 di Indonesia hari ini mencapai angka 502.110 usai penambahan harian sebanyak 4.442. (merdeka.com/Iqbal S Nugroho)

Liputan6.com, Jakarta Pasien Covid-19 yang dirawat di Rumah Sakit Darurat (RSD) Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta Pusat, mencapai 4.489 orang berdasarkan data per 21 Desember 2020.

Kepala Penerangan Kogabwilhan-I, Kolonel Marinir Aris Mudian, mengatakan angka ini meningkat dari data sebelumnya yang masih 4.410 pasien.

4.489 Pasien Covid-19 dirawat di empat tower. Rinciannya, 3.364 pasien dirawat inap di tower 4, 6 dan 7. Tower ini diperuntukkan bagi pasien Covid-19 dengan gejala sedang serta ringan.

Pasien yang dirawat inap di tower 4, 6 dan 7 meningkat 30 dari data sebelumnya yang masih 3.334 orang. Data dihimpun dalam 24 jam terakhir hingga pukul 08.00 WIB pagi ini.

"Pasien rawat inap terkonfirmasi positif terdiri dari 1.679 pria, 1.685 wanita," ujarnya, Senin (21/12/2020).

Sementara itu, ada 1.125 pasien Covid-19 yang dirawat di tower 5. Tower ini merupakan flat isolasi mandiri bagi pasien Covid-19 tanpa gejala. Jumlah pasien Covid-19 yang diisolasi di tower 5 bertambah 49 dari sebelumnya yang masih 1.076 orang.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:


Total Pasien Sembuh 19.806 Orang

Pasien Covid-19 Tanpa Gejala Mulai Isolasi Mandiri di Hotel
Pasien tanpa gejala Covid-19 yang diantar dengan ambulans tiba di Hotel U Stay Mangga Besar, Sawah Besar, Jakarta, Senin (28/9/2020). Sebagian pasien tanpa gejala mulai diisolasi di hotel untuk mengantisipasi daya tampung Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet yang semkain padat. (Liputan6.com/Faizal Fanan

Aris menjelaskan, sejak 23 Maret sampai 21 Desember 2020, pasien yang terdaftar di tower 4, 6 dan 7 RSD Wisma Atlet sebanyak 34.919 orang. Pasien yang sudah keluar sebanyak 31.555 orang.

"Rincian pasien yang keluar yakni pasien rujuk ke RS lain 531 orang, pasien sembuh 31.014 orang dan meninggal 10 orang," terang dia.

Adapun pasien Covid-19 yang terdaftar di tower 5 sejak 15 September sampai 21 Desember 2020 sebanyak 21.251 orang. Pasien yang sudah keluar sebanyak 19.908 orang.

"Pasien sembuh 19.806 orang, pasien rujuk 2 orang," tandasnya.

 

Reporter: Titin Supriatin

Sumber: Merdeka.com

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya