Awal Pekan, Pengguna KRL Jabodetabek Naik 5 Persen

Hingga pukul 10.00 WIB, Senin (6/9/2021), tercatat ada 130.930 pengguna KRL. Angka ini bertambah lima persen dibanding pekan lalu di waktu yang sama yaitu 124.166 pengguna.

oleh Ika Defianti diperbarui 06 Sep 2021, 11:44 WIB
Diterbitkan 06 Sep 2021, 11:43 WIB
FOTO: PPKM Level 4, Jumlah Penumpang KRL Naik 25 Persen
KRL melintas di Stasiun Jatinegara, Jakarta, Selasa (27/7/2021). VP Corporate Secretary KAI Commuter Anne Purba mengungkapkan jumlah penumpang KRL mengalami peningkatan hingga 25 persen sejak penerapan PPKM Level 4. (merdeka.com/Iqbal S. Nugroho)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - VP Corporate Secretary KAI Commuter, Anne Purba melaporkan adanya peningkatan jumlah penumpang kereta rel listrik (KRL) pada Senin (6/9/2021) pagi, dibandingkan satu pekan sebelumnya. Kata dia, kenaikan tersebut sebesar 5 persen.

"Data KAI Commuter hingga pukul 10.00 WIB tercatat ada 130.930 pengguna KRL. Angka ini bertambah lima persen dibanding pekan lalu di waktu yang sama yaitu 124.166 pengguna," kata Anne dalam keterangan tertulis, Senin (6/9/2021).

Anne menyatakan, terdapat sejumlah stasiun yang mengalami kenaikan penumpang. Yakni Stasiun Bojonggdede, Citayam, dan Cilebut.

Untuk antisipasi, KAI Commuter menambah jumlah armada menjadi 983 perjalanan KRL per hari yang beroperasi pada pukul 04.00-22.00 WIB.

"Dengan memaksimalkan formasi 12 kereta sebanyak 31 rangkaian dan formasi 10 kereta sebanyak 46 rangkaian. Untuk formasi 8 kereta tersedia 16 rangkaian, sehingga setiap harinya KAI Commuter mengoperasikan 93 rangkaian KRL," papar dia.

Uji Coba Penggunaan PeduliLindungi

Pemeriksaan STRP Penumpang KRL di Stasiun Bekasi
Calon penumpang KRL mengantre saat pemeriksaan Surat Tanda Registrasi Pekerja (STRP) di Stasiun Bekasi, Jawa Barat, Selasa (13/7/2021). KAI Commuter mewajibkan calon penumpang KRL menunjukkan STRP sebagai syarat perjalanan selama masa PPKM Darura. (merdeka.com/Iqbal S. Nugroho)... Selengkapnya

Sementara itu, Anne mengatakan KAI Commuter mulai melakukan uji coba penggunaan aplikasi PeduliLindungi bagi para pengguna KRL.

Stasiun tersebut yaitu Depok, Pasar Minggu, Bekasi Timur, Serpong, Jurangmangu, Jakarta Kota, Juanda, Sudirman, Palmerah, Kebayoran, dan Manggarai.

"Pengguna dapat mencoba scan kode QR di stasiun. Para pengguna hanya perlu melakukan cek in ketika memasuki stasiun, dan tidak perlu melakukan check out di stasiun tujuan," ujarnya.

Selain itu, uji coba aplikasi tersebut tak mengubah ketentuan untuk menggunakan KRL.

"Dokumen perjalanan untuk naik KRL harus ditunjukkan pengguna ketika memasuki stasiun. Sehingga KAI Commuter tetap mewajibkan pengguna membawa dokumen perjalanan," jelas Anne.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya