Liputan6.com, Jakarta - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan mengimbau masyarakat agar mematuhi seluruh kebijakan pemerintah terkait penanganan pandemi Covid-19.
Apalagi saat ini kasus Covid-19 varian Omicron di Indonesia terus bertambah. Kasus tersebut didominasi dari pelaku perjalanan luar negeri. Karena itu, pemerintah mengimbau agar masyarakat tidak bepergian ke luar negeri jika tak ada keperluan mendesak.
Baca Juga
"Kalau Anda masih pengin hidup. Kalau masih mau hidup (silakan ikuti), Kalau enggak mau hidup ya silakan langgar," kata Luhut dalam keterangan pers, Rabu (19/1/2022).
Advertisement
Selain tidak bepergian ke luar negeri, masyarakat juga diimbau untuk membatasi aktivitas di luar rumah yang tidak penting. Hal itu sesuai dengan instruksi Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengenai langkah dan upaya pemerintah dalam menghadapi lonjakan kasus Omicron.
"Jadi saya ingin imbau lagi apa yang disampaikan presiden, supaya jangan keluar negeri dulu kalau tidak penting amat selama tiga minggu ke depan ini," ucap Menko Luhut.
Imbauan Jokowi
Presiden Joko Widodo atau Jokowi meminta agar masyarakat membatasi mobilitas keluar rumah. Demikian pula perkantoran untuk bisa kembali menerapkan Work From Home (WFH). Hal itu dilakukan lantaran Indonesia sedang mengalami tren kenaikan kasus Covid-19 akibat varian Omicron.
"Jika bapak ibu dan saudara-saudara sekalian tidak memiliki keperluan mendesak sebaiknya mengurangi kegiatan di pusat-pusat keramaian dan untuk mereka yang bisa bekerja dari rumah, work from home. Lakukanlah kerja dari rumah," kata Jokowi dalam akun YouTube Sekretariat Presiden, Selasa (18/1/2022).
Jokowi juga mengimbau agar masyarakat tidak bepergian ke luar negeri jika tidak ada urusan yang mendesak. Tidak hanya itu, Jokowi juga mengingatkan masyarakat agar tetap meningkatkan protokol kesehatan.
"Saya tidak akan pernah bosan untuk terus mengingatkan selalu untuk gunakan masker, menjaga jarak dan jangan lupa mencuci tangan intinya ikuti protokol kesehatan dengan disiplin," pungkasnya.
Â
Reporter: Intan Umbari P
Merdeka.com
Advertisement