Liputan6.com, Jakarta - Sekretaris Jenderal Partai NasDem Johnny Plate membantah, jika 25 nama usulan Dewan Perwakilan Wilayah (DPW) Partai NasDem tentang rekomendasi nama calon presiden atau capres 2024 sudah final. Menurut dia, pihak Dewan Perwakilan Pusat (DPP) masih memiliki kesempatan untuk menambah daftar nama selain yang diusulkan dari DPW.
“Kami DPP juga mempunya hak untuk memberikan pandangan. Kan nggak fair juga kalau hanya daerah yang boleh. Jadi DPP NasDem bisa menambah, bisa tidak menambah,” kata Johnny kepada awak media di Hotel Sultan, Jakarta, Kamis (16/6/2022).
Advertisement
Saat disinggung soal nama lain yang belum ada, seperti Prabowo Subianto dan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dalam radar DPW NasDem, Johnny membuka kemungkinan mungkin saja kedua tersebut akan muncul atas rekomendasi DPW yang akan disampaikan secara internal pada rapat nanti malam.
“Selalu terbuka peluang itu oleh Ketua Umum. karena memang mekanismenya begitu,” jelas pria yang menjabat sebagai menteri komunikasi dan informatika ini.
Baca Juga
Johnny mengingatkan, nama-nama dari usulan DPW NasDem belum menjadi keputusan bulat. Selain tu, pemilihan juga bukan didasarkan dengan siapa yang paling banyak mendapat vote, melainkan proses musyawarah partai.
“Makanya jangan refer (merujuk) pada hasil yang tadi saja. Saya kan sudah sampaikan tadi bahwa ini baru usulan yang sangat awal yang prosesnya akan melalui beberapa tahap. Sehingga lebih baik menunggu sampai nanti short list 3 nama,” Johnny menandasi.
Daftar Nama Rekomendasi dari DPW Nasdem
Sebagai informasi, berikut daftar nama dan jumlah vote dari 34 DPW Partai NasDem yang sudah diketahui berdasarkan hasil rapat pleno Rakernas Partai.
1. Anies Baswedan: 32
2. Ganjar Pranowo: 29
3. Erick Thohir: 16
4. Rachmat Gobel: 14
5. Andika Perkasa: 13
6. Syahrul Yasin Limpo: 7
7. Lestari Moerdijat: 6
8. Prananda Surya Paloh: 5
9. Ahmad Sahroni: 4
10. Ridwan Kamil: 4
11. Khofifah Indar Parawansa: 4
12. Dudung Abdurachman: 2
13. Mathius Awoitauw: 2
14. Ahmad Ali: 2
15. Viktor Laiskodat: 1
16. Siswono Yudo Husodo: 1
17. Herman Deru: 1
18. Surya Paloh: 1
19. Isran Noor: 1
20. Tuan Guru Bajang: 1
21. Sandiaga Uno: 1
22. Wahidin Halim: 1
23. Siti Nurbaya Bakar: 1
24. Sofyan Kalio: 1
25. Syarif Fasha: 1
Advertisement