Resepsi Pernikahan Putri Anies Baswedan Dibanjiri Karangan Bunga dari SBY hingga Presiden Jokowi

Karangan bunga membanjiri acara resepsi pernikahan putri Anies Baswedan. Karangan bunga itu datang dari para pejabat.

oleh Winda Nelfira diperbarui 29 Jul 2022, 19:13 WIB
Diterbitkan 29 Jul 2022, 19:13 WIB
Karangan bunga
Karangan bunga dari Presiden Jokowi terpajang dalam acara resepsi pernikahan putri Anies Baswedan. (Liputan6.com/Winda Nelfira)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Putri Sulung Anies Baswedan yakni Mutiara Annisa Baswedan resmi menikah dengan Ali Saleh Alhuraiby hari ini, Jumat (29/7/2022) pagi. Akad nikah digelar pada 08.30 WIB di Candi Bentar, Putri Duyung, Ancol, Jakarta Utara.

Berdasarkan pantauan Liputan6.com, acara resepsi Mutiara dan Ali mulai dihelat malam ini dan dimulai pada pukul 18.30 WIB. Terlihat, karangan bunga dari para tokoh negara membanjiri halaman Candi Bantar.

Nampak karangan bunga atas nama Presiden Joko Widodo atau Jokowi terpajang di bagian pintu masuk paling depan Candi Bentar Hall. Karangan bunga orang nomor 1 di Indonesia itu bertuliskan 'Selamat Berbahagia Mutiara dan Ali'.

Ada juga karangan bunga dari Wakil Presiden RI Ma’ruf Amin dan keluarga yang terpajang di sebelah karangan bunga milik Presiden Joko Widodo.

Selain itu, ada pula karangan bunga atas nama Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno, Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria, Ketua Majelis Perwakilan Rakyat (MPR) Bambang Soesatyo serta Menko Polhukam Mahfud MD.

Selanjutnya ada pula karangan bunga dari Menko Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan, Jendral TNI Andika Perkasa, Komisaris Utama PT Pertamina Basuki Tjahaja Purnama, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir, hingga Mantan Presiden ke enam RI Susilo Bambang Yudhoyono.

Diketahui resepsi Mutiara dan Ali bakal digelar hingga Minggu 30 Juli 2022. Mutiara dan Ali juga menikah dengan adat Jawa.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Kisah Cinta Sang Pengantin

Putri sulung Gubernur Anies Baswedan telah resmi menikah dengan Ali Saleh Alhuraiby pada Jumat, (29/7/2022) pagi. Menariknya, ada kesamaan kisah cinta Mutiara dan Ali Saleh Alhuraiby dengan Anies Baswedan dan sang istri Fery Farhati.

Diketahui, Anies dan Fery berasal dari satu kampus yang sama di Universitas Gajah Mada (UGM). Begitu pula Mutiara dan Ali yang ternyata juga bertemu di kampus yang sama yaitu Universitas Indonesia (UI).

Kesamaan kisah cinta ini diungkapkan langsung oleh adik kandung Anies Rasyid Baswedan yaitu Abdillah Rasyid Baswedan. Abdillah juga menyampaikan lancarnya prosesi akad nikah yang disebut kental akan nilai keagamaan dan budaya.

"Sebagai perwakilan dari kedua keluarga besar, saya membagikan kabar yang membahagiakan bagi keluarga kami, yaitu pernikahan anak kami: Mutiara Annisa Baswedan dan Ali Saleh Alhuraebi. Alhamdulillah, Bapak Anies Baswedan telah menikahkan putri sulungnya," kata Abdillah dalam keterangan tertulis, Jumat (29/7/2022).

Sebelumnya, Anies resmi menikahkan putrinya Mutiara Annisa Baswedan dan Ali Saleh Alhuraebi di Putri Duyung Resort, Ancol, Jakarta Utara, Jumat pukul 08.30 WIB.

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya