Ini Total Pasukan Gabungan yang Diterjunkan untuk Mengamankan Sidang Tahunan 2024

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi menerangkan, Polda Metro Jaya siap mengamankan Pidato Kenegaraan, Sidang Tahunan MPR Dan Sidang Bersama DPR Dan DPD RI di Gedung DPR/MPR RI Jakarta Pusat.

oleh Ady Anugrahadi diperbarui 16 Agu 2024, 05:05 WIB
Diterbitkan 16 Agu 2024, 05:05 WIB
Sidang Tahunan MPR
Suasana gladi kotor persiapan pidato kenegaraan Presiden dalam Sidang Tahunan MPR, DPR, dan DPD RI di Gedung Kura-Gura, Nusantara, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (14/8/2023). (Liputan6.com/Faizal Fanani)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Sebanyak 3.457 personel gabungan dikerahkan untuk mengawal pelaksanaan sidang Tahunan MPR, DPR, DPD RI 2024 pada Jumat (16/8/2024).

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi menerangkan, Polda Metro Jaya siap mengamankan Pidato Kenegaraan, Sidang Tahunan MPR Dan Sidang Bersama DPR Dan DPD RI di Gedung DPR/MPR RI Jakarta Pusat.

"Total gabungan personel pengamanan 3.457 personel," kata dia dalam keterangannya, Kamis (15/8/2024) malam.

Ade Ary merinci, 3.137 personel merupakan anggota Polri. Sisanya, 223 personel dari TNI dan Pemda sebanyak 97 personel. Ade Ary mengatakan, personel disebar di beberapa titik antara lain Gedung DPR/MPR, Bundaran HI, Patung Kuda Arjuna Wiwaha Jakarta Pusat.

"Pola pengamanan dilakukan di sekitar Gedung DPR/MPR, Bundaran HI dan Patung Kuda serta pengamanan rute keberangkatan dan kembali Presiden dari Istana Negara-DPR/MPR guna menciptakan Kamseltibcarlantas," ucap dia.

Ade Ary menegaskan, pengamanan mengedepankan pendekatan preventif dan penegakan hukum.

"Didukung kegiatan Intelijen guna mengantisipasi kegiatan Unras, kemacetan lalu lintas serta ancaman teror," tandas dia.

Sebelumnya, Ketua DPR RI Puan Maharani meninjau persiapan Sidang Tahunan 2024 yang akan diselenggarakan pada Jumat 16 Agustus 2024. Ia memastikan semua perisapan sudah baik sehingga acara esok hari dapat berjalan lancar dan sukses.

Adapun rangkaian Sidang Tahunan MPR-DPR-DPD akan diselenggarakan di Ruang Sidang Paripurna, Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta.

Puan Pastikan Kesiapan DPR Gelar Sidang Tahunan 2024

Puan Maharani meninjau lokasi Sidang Tahunan di Gedung Nusantara bersama Wakil Ketua DPR RI Rachmat Gobel dan Lodewijk Freidrich Paulus, serta Sekjen DPR RI Indra Iskandar pada Kamis sore (15/8/2024).

"Semua persiapan sudah cukup baik dan bagus. Kita tinggal pastikan acara besok berjalan lancar dan sukses serta memberikan kesan yang baik bagi para undangan," ujar Puan dalam keterangannya, Kamis (15/8/2024).

Puan mengecek dari mulai dekorasi, deretan kursi, paduan suara, hingga memastikan rangkaian acara sudah dipersiapankan dengan baik. Ia tak segan turun langsung menata letak pulpen dan kertas yang akan digunakan saat acara Sidang Tahunan esok hari.

Puan memperhatikan dengan seksama ketika paduan suara tengah melakukan gladi bersih. Dia terkesan dengan penampilan paduan suara yang akan membawakan lagu-lagu Nusantara, salah satunya ampar-ampar Pisang.

"Ya paduan suaranya sudah bagus," ungkapnya.

Tiga Agenda

Sidang Tahunan 2024 akan terdiri dari tiga agenda yaitu pertama Sidang Tahunan MPR RI dalam rangka HUT RI yang dihadiri oleh Presiden RI Joko Widodo dan para tamu undangan.

Kemudian Sidang Bersama DPR RI dan DPD RI di mana tahun ini DPR menjadi tuan rumah. Pada agenda Sidang bersama DPR dan DPD esok, Puan akan menyampaikan pidato kenegaraan.

Lalu agenda ketiga pada rangkaian Sidang Tahunan adalah Rapat Paripurna Pembukaan Masa Persidangan terakhir DPR untuk periode 2019-2024. Di agenda ini, Presiden Jokowi akan menyerahkan Pengantar Rancangan Undang-Undang tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) Tahun Anggaran 2025 beserta Nota Keuangannya.

Sidang Tahunan 2024 akan mengangkat tema Nusantara Baru, Indonesia Maju. Untuk memperkuat tema, ornamen serta interior hingga tata lampu pada venue acara akan ditampilkan lebih ekspresif dan menonjolkan dekorasi batik.

Saat melakukan pengecekan persiapan, Puan juga meminta glad ibersih dilakukan untuk Rapat Paripurna perdana DPR pada masa persidangan terakhir periode ini. Ia ingin memastikan semua persiapan sudah sesuai dengan protokol yang ditentukan.

"Sidang tahunan kali ini sangat spesial karena ini juga merupakan sidang terakhir di sisa periode DPR, DPD dan MPR periode 2019-2024," terang Puan.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya