Banjir Rob Landa Wilayah Pesisir Utara Jakarta, 9 RT dan 1 Ruas Jalan Tergenang

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jakarta melaporkan, ada total 9 rukun tetangga (RT) dan 1 ruas jalan yang tergenang hingga pukul 10.00 WIB, Senin (16/12/2024) di wilayah pesisir Jakarta.

oleh Winda Nelfira diperbarui 16 Des 2024, 11:10 WIB
Diterbitkan 16 Des 2024, 11:10 WIB
Banjir Rob, Enam RT dan Dua Ruas Jalan di Jakarta Utara Terendam Air
BPBD DKI Jakarta juga menargetkan air dapat surut dalam waktu cepat. (Liputan6.com/Herman Zakharia)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jakarta melaporkan, ada total 9 rukun tetangga (RT) dan 1 ruas jalan yang tergenang hingga pukul 10.00 WIB, Senin (16/12/2024) di wilayah pesisir Jakarta. Hal ini imbas banjir pesisir atau Rob.

"BPBD mencatat genangan saat ini terjadi di 9 RT atau 0.029 persen dari 30.772 RT yang ada di wilayah DKI Jakarta dan 1 Ruas Jalan," kata Kepala Pusat Data dan Informasi Kebencanaan (Pusdatin) BPBD DKI Jakarta Mohamad Yohan dalam keterangannya, Senin (16/12/2024).

Yohan menjelaskan, banjir Rob ini akibat adanya fenomena pasang maksimum air laut bersamaan dengan fase bulan baru yang meningkatkan ketinggian pasang air laut maksimum berupa banjir pesisir atau di wilayah pesisir utara Jakarta.

"Pasang air laut menyebabkan Pintu Air Pasar Ikan Bahaya/Siaga 1 pada Senin (16/12/2024) pukul 08.00 WIB," ucap Yohan.

Yohan menyebut, berdasarkan informasi dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), BPBD Jakarta telah mengeluarkan peringatan dini banjir pesisir di wilayah Jakarta sejak 11 Desember. Peringatan dini berlaku hingga 20 Desember 2024.

 

 

Monitor Kondisi Genangan

Banjir Rob, Enam RT dan Dua Ruas Jalan di Jakarta Utara Terendam Air
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mencatat, pada Minggu (15/12/2024), enam wilayah Rukun Tetangga (RT) di Jakarta Utara mengalami banjir rob. (Liputan6.com/Herman Zakharia)... Selengkapnya

Menurut Yohan, pihaknya mengerahkan personel untuk memonitor kondisi genangan di setiap wilayah dan mengkoordinasikan unsur Dinas SDA, Dinas Bina Marga, Dinas Gulkarmat.

Pihak terkait dipastikan melakukan penyedotan genangan dan memastikan tali-tali air berfungsi dengan baik.

"BPBD DKI mengimbau kepada masyarakat agar tetap berhati-hati dan waspada terhadap potensi genangan. Dalam keadaan darurat, segera hubungi nomor telepon 112. Layanan ini gratis dan beroperasi selama 24 jam non-stop," kata dia.

Wilayah Terdampak

Adapun data wilayah terdampak sebagai berikut:

1. Jakarta Utara terdapat 3 RT yang terdiri dari:

Kelurahan Marunda dengan jumlah 3 RT. Ketinggian air mencapai 15-25 centimeter (cm)

2. Kepulauan Seribu terdapat 6 RT yang terdiri dari:

Kelurahan Pulau Panggang dengan jumlah 6 RT. Ketinggian air mencapai 40 cm

Sementara itu jalan tergenang terdapat 1 ruas jalan yang terdiri dari:

1. Jalan RE Martadinata (Depan JIS), Papanggo, Tanjung Priok, Jakarta Utara

Infografis Fenomena Perigee Biang Keladi Banjir Rob di Pantura Jawa. (Liputan6.com/Trieyasni)
Infografis Fenomena Perigee Biang Keladi Banjir Rob di Pantura Jawa. (Liputan6.com/Trieyasni)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya