Jakarta Kebanjiran, Operasional Transjakarta Terganggu

Koridor 2 terpaksa tidak beroperasi, sedangkan Koridor 5 dan 9 diperpendek rutenya.

oleh thomas diperbarui 18 Jan 2014, 07:02 WIB
Diterbitkan 18 Jan 2014, 07:02 WIB
banjir-busway130117b2.jpg
Banjir yang melanda di sebagian wilayah di Jakarta sejak semalam berimbas pada operasional bus Transjakarta. Pada Sabtu (18/1/2014) pagi, beberapa koridor yang melintasi wilayah yang tergenang banjir terpaksa stop beroperasi atau diperpendek rutenya.

BLU Transjakarta melalui akun Twitter-nya memastikan Koridor 2 (Pulogadung-Harmoni) harus berhenti beroperasi karena banjir cukup tinggi yang melanda di sekitar Bermis, Gambir, Cempaka Mas, RS.Islam, Pulomas, Asmi dan Pulogadung.

Koridor 9 juga terganggu. Dari yang biasanya melayani Pinang Ranti sampai Pluit, Koridor 9 kini hanya beroperasi hingga Halte RS Harapan Kita. Tingginya genangan air di Grogol membuat bus-bus Transjakarta tidak bisa lewat.

Banjir yang terjadi di Green Garden memaksa pengelola Transjakarta merubah rute Koridor 8. Bus-bus di Koridor 8 dialihkan melalui tol sehingga tidak melewati halte Grogol, Kedoya Green Garden, Assidiqiyah dan  Duri Kepa.

Sedangkan Koridor 5 hanya melayani sampai Halte Central Senen dikarenakan banjir di sekitar Budi Utomo dengan ketinggian 40 cm. Adapun enam koridor Transjakarta yang masih beroperasi normal hingga pukul 06.30 WIB adalah Koridor 1, 3, 4, 6, 7 dan 11.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya