Nonton Film Kata Hati di Vidio, Ketika Dua Orang yang Tersakiti Saling Mencintai

Pertemuan singkat Randi dan Fila membawa mereka pada perasaan suka yang sama. Namun, setelah kehadiran Dera dan Adrian, Baik Randi maupun Fila dihadapkan pada situasi untuk memilih. Nonton kelanjutannya dalam film Kata Hati yang tayang di Vidio.

oleh Liputan6.com diperbarui 27 Okt 2021, 13:20 WIB
Diterbitkan 27 Okt 2021, 13:20 WIB
Nonton Film Kata Hati
Nonton Film Kata Hati hanya di Vidio. (Dok.Vidio)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Kata Hati merupakan film romantis Indonesia arahan sutradara Iqbal Rais yang diproduksi di bawah naungan Rapi Films. Film ini diproduseri oleh Gope T. Samtani dengan menggandeng artis ternama Tanah Air seperti Joanna Alexandra, Boy Hamzah dan Kimberly Ryder. Kini, Anda bisa nonton film Kata Hati yang rilis pada 2013 ini di aplikasi Vidio.

Film Kata Hati menceritakan tentang Randi (Boy Hamzah) yang merasa patah hati setelah putus dengan mantan kekasihnya, Dera (Kimberly Ryder). Alasan Dera meninggalkan Randi adalah karena ingin fokus mengejar kariernya sebagai model.

Randi yang susah move-on mencoba menghilangkan kegalauannya dengan menekuni hobinya di dunia fotografi. Menjadi seorang fotografer membawa Randi bertemu dengan sosok Fila (Joanna Alexandra).

Awal Pertemuan

Nonton Film Kata Hati
Scene dalam film Kata Hati. (Dok.Vidio)... Selengkapnya

Pertemuan singkat mereka di sebuah café menjadi awal hubungan percintaan mereka. Saat itu Fila memanggil Randi (Boy Hamzah) karena tak sengaja meninggalkan kuncinya di sebelah Randi.

Fila sendiri sudah tertarik pada Randi yang selalu terlihat kusut dan menyendiri di sudut kafe sambil sibuk dengan kamera. Sedangkan Randi tertarik pada sosok Fila yang selalu terlihat ceria. Pertemuan yang terus berlanjut serta kesamaan hobi di antara mereka, membawa mereka pada perasaan suka yang sama.

Namun, setelah Randi bersama Fila, datang lagi sosok Dera (Kimberly Ryder) setelah lima tahun pergi. Datang pula sosok Adrian, laki-laki yang dicintai Fila sebelum bertemu Randi. Dahulu, Adrian hanya menganggapnya teman. Sekarang, Adrian menyatakan cintanya pada Fila. Baik Fila maupun Randi dihadapkan pada situasi untuk memilih.

Bagaimana dengan pilihan Fila dan Randi? Apakah mereka memilih sosok yang pernah dicintainya atau sosok yang baru dan memberi warna hidupnya? Saksikan kelanjutannya dalam film Kata Hati yang tayang di Vidio.

Nonton Film Kata Hati di Vidio

Kata hati merupakan film yang sayang untuk dilewatkan. Yuk, nonton film Kata Hati full movie di Vidio sekarang. Segera kunjungi website Vidio atau download aplikasinya di ponselmu sekarang.

Dapatkan rekomendasi film barat, film Indonesia, drama Korea, Thailand, Mandarin, Bollywood, anime, original series, dan tayangan olahraga favorit hanya di Vidio karena #SemuaAdaDiVidio.

Penulis: Adhera Wardani

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya