Jerrygreen Dorong Ekonomi Sirkular Kemasan Plastik Jerigen

PT Heinz ABC Indonesia atau Kraft Heinz Indonesia melalui channel penjualannya yakni Kraft Heinz Food Service Indonesia menginisasikan program kolaborasi untuk lingkungan yang diberi nama “JERRYGREEN” mengajak serta memfasilitasi para pelaku industri HORECA (Hotel, Restoran, Cafe) untuk meningkatkan pengelolaan kemasan jerigen plastik HDPE bekas pakai untuk di daur ulang.

oleh Fery Pradolo diperbarui 24 Jun 2022, 21:12 WIB
Diterbitkan 24 Jun 2022, 21:05 WIB
Jerrygreen Dorong Ekonomi Sirkular Kemasan Plastik Jerigen
(Ki-Ka) Sub Head Packaging Kementerian LHK Ujang Solichin, Direktur Pengurangan Sampah Kementerian LHK Sinta Saptarina Soemiarno, Managing Director Kraft Heinz Indonesia & PNG Steven Debrabandere dan Head of Legal & Corporate Affairs Kraft Heinz Indonesia & PNG Mira Buanawati berbincang usai konfrensi pers JERRYGREEN dalam rangkaian World Environment Day 2022 di Jakarta, Kamis (23/06/2022). (Liputan6.com)

Liputan6.com, Jakarta PT Heinz ABC Indonesia atau Kraft Heinz Indonesia melalui channel penjualannya yakni Kraft Heinz Food Service Indonesia menginisasikan program kolaborasi untuk lingkungan yang diberi nama “JERRYGREEN” mengajak serta memfasilitasi para pelaku industri HORECA (Hotel, Restoran, Cafe) untuk meningkatkan pengelolaan kemasan jerigen plastik HDPE bekas pakai untuk di daur ulang.

Kraft Heinz Food Service Indonesia bekerjasama dengan Waste4Change, perusahaan pengelolaan sampah yang bertanggung jawab, serta menggandeng 12 mitra hotel dan restoran, 2 distributor yang tersebar di area Jakarta.

Program “JERRYGREEN” akan berlangsung selama 12 bulan dengan mengumpulkan setidaknya 5.000 kemasan jerigen plastik HDPE bekas pakai dari produk-produk Heinz ABC untuk di daur ulang, sekaligus mendukung terlaksananya praktik ekonomi sirkular yang optimal.

 

Jerrygreen Dorong Ekonomi Sirkular Kemasan Plastik Jerigen
(Ki-Ka) Head of Legal & Corporate Affairs Kraft Heinz Indonesia & PNG Mira Buanawati, CEO Waste4Change Bijaksana Junerosano, Direktur Pengurangan Sampah Kementerian LHK Sinta Saptarina Soemiarno, Managing Director Kraft Heinz Indonesia & PNG Steven Debrabandere dan Marketing Director Kraft Heinz Indonesia & PNG Susanne Migchels foto bersama usai konfrensi pers JERRYGREEN dalam rangkaian World Environment Day 2022 di Jakarta, Kamis (23/06/2022). (Liputan6.com)
Jerrygreen Dorong Ekonomi Sirkular Kemasan Plastik Jerigen
Direktur Pengurangan Sampah Kementerian LHK Sinta Saptarina Soemiarno (kedua kiri) saat konfrensi pers JERRYGREEN dalam rangkaian World Environment Day 2022 di Jakarta, Kamis (23/06/2022). (Liputan6.com)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya