Tunggu Respons Positif, Isuzu MU-X Bakal 'Dinasionalisasi'

Apabila diproduksi di Indonesia, kata Edy, Isuzu akan memproduksi MU-X di pabrik baru mereka yang rencananya beroperasi awal 2015.

oleh Gesit Prayogi diperbarui 18 Jul 2014, 19:46 WIB
Diterbitkan 18 Jul 2014, 19:46 WIB
Respons Bagus, Isuzu MU-X Bakal 'Dinasionalisasi'
Apabila diproduksi di Indonesia, kata Edy, Isuzu akan memproduksi MU-X di pabrik baru yang rencananya beroperasi awal 2015.

Liputan6.com, Jakarta - Lewat MU-X, PT Isuzu Astra Motor Indonesia percaya diri meladeni persaingan di segmen sport utility vehicle (SUV). Sayangnya, mobil yang mulai tersedia pada bulan depan itu bukan diproduksi di tanah air, melainkan diimpor dari Thailand.

Diakui General Manager PT Isuzu Astra Motor Indonesia, Edy ‎Jusuf Oekasah, untuk memenuhi pemesanan awal, MX-U memang masih berstatus barang impor. Namun dirinya tak menutup kemungkinan bila pesaing Mitsubishi Pajero itu akan segera 'dinasionalisasi.'

"MX-U masih CBU (completely built unit) dari Thailand. Tak menutup kemungkinan diproduksi di sini bila responsnya bagus," jelasnya di Jakarta, yang ditulis Jumat (18/7/2014).

‎Apabila diproduksi di Indonesia, kata Edy, Isuzu akan memproduksi MU-X di pabrik baru mereka yang rencananya mulai beroperasi awal 2015 mendatang.

Dia menargetkan, penjualan MX-U akan mencapai 300 hingga 400 unit tahun ini dan menembus lebih dari 500 unit di 2015. "Tahun ini variannya nggak banyak. Tahun depan baru lengkap," tuturnya.

Di Indonesia, Isuzu MU-X akan hadir dengan mesin 2.500 cc dan tersedia dalam varian sistem penggerak 4x2 dan 4x4. Awalnya, mobil yang dirilis pada Agustus mendatang itu baru akan tersedia dalam varian 4x4.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya