Liputan6.com, Bologna - Informasi seputar rencana Lamborghini untuk menetaskan model crossover mereka kembali memanas. Kali ini, kabarnya produksi untuk Lamborghini Urus hanya menunggu restu dari petinggi pabrikan banteng ngamuk tersebut.
Dilansir dari Motoring, Kamis (4/9/2014), Lamborghini Urus saat ini hanya tinggal selangkah lagi sebelum direalisasi dan dilepas ke publik. Bahkan desas-desus yang berkembang menyebutkan, mobil tersebut siap memasuki produksi massal pada tahun 2017 mendatang.
"Urus belum mendapat restu. Kami masih menunggu keputusan akhir dari grup (Volkswagen), dan kami terus berupaya untuk mendapat persetujuan," ujar Maurizion Reggiani, Research & Development Director Lamborghini.
Meski belum mendapat lampu hijau dari VW Grooup, Reggiani optimistis bila mobil crossover Lamborghini itu akan segera mendapat restu dan mulai dapat diproduksi pada akhir 2017. Menyoal harga, ia juga menyinggung bahwa Urus bakal dibanderol setara dengan Huracan.
Adapun, nama Urus atau juga disebut Aurochs merupakan julukan sebuah banteng lokal. Mobil ini memiliki tampilan yang cukup elegan dengan lekuk bodi berbentuk botol soda khas sudut lancip ala Lambo.
Lamborghini Urus memiliki sistem penggerak empat roda dengan mesin yang mampu menyemburkan tenaga 600 horse power (HP). Meski tak menyebut secara jelas spesifikasi dari mesin Urus, Lamborghini mengklaim jika SUV ini mampu menghasilkan emisi yang cukup rendah di kelasnya.
Lamborghini Urus mampu berakselerasi dari nol hingga 95 km/jam dalam waktu empat detik. Sang banteng juga dibekali dengan transmisi dual-cluth tujuh-percepatan. (Gst/Des)
Produksi Massal Lamborghini Urus Tinggal Tunggu Restu
Dikatakan, produksi Lamborghini Urus sebagai kendaraan produksi tinggal menunggu restu dari petinggi pabrikan Italia itu.
Diperbarui 05 Sep 2014, 08:07 WIBDiterbitkan 05 Sep 2014, 08:07 WIB
Kabar menyebut bahwa produksi untuk Urus hanya menunggu restu dari petinggi pabrikan mobil mewah itu.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Menteri PU Dody Hanggodo Lantik Willan Oktavian jadi Kepala BPJT
Biaya Balik Nama Kendaraan Bermotor Terbaru di Jakarta, Cek di Sini
7 Gaya Chicco Jerikho Fashion Show Pakai Mantel Berbulu, Bak Artis Hollywood
5 Model Rambut Terbaik untuk Wanita dengan Wajah Bulat, Rekomendasi Cantik Lebaran 2025
2 Jurnalis Kembali Terbunuh di Gaza oleh Israel, CPJ: Itu Sama Saja Kejahatan Perang
Telkom Lakukan Safari Ramadan Guna Pastikan Infrastruktur Digital Andal Selama Ramadan dan Idulfitri
Kawal Mudik Lebaran, Daihatsu Siapkan 81 Bengkel Siaga Se-Indonesia
Imam Banyak Salah Tajwid, Bolehkah Makmum Memisahkan Diri? Ini Jawaban Buya Yahya
Menengok Optimisme Pengusaha Indonesia di Maret 2025
Prabowo Minta Menteri Jaga Komunikasi ke Rakyat, Bahlil: Cegah Dipelintir
GameStop Bakal Jadikan Bitcoin Cadangan Aset Perusahaan
Meta AI di Indonesia: Lebih Cerdas, Cepat, dan Ramah dengan Llama 3.2