Liputan6.com, Goodwood - Sebagai produsen kendaraan super mewah, Rolls Royce sering mendapat order menggarap kustomisasi khusus dari model-modelnya yang dipasarkan. Kali ini, giliran Rolls Royce yang merilis kustomisasi khusus yang dinamai Al-Adiyat.Adapun Rolls Royce membangun varian Al-Adiyat ini sangat terbatas yaitu pada sembilan unit Phantom Coupe serta satu unit Wraith.Sosok Al-Adiyat ini diibaratkan sebagai suara langkah kuda yang berderap saat berlari. Memang, inspirasi yang mendasari varian ini diciptakan berasal dari kekuatan berkuda.Melansir laman Gtspirit, Jumat (27/2/2015), seluruh edisi Al-Adiyat akan dikelir merah. Sementara itu pada sisi interiornya menggunakan kombinasi merah dan putih.Untuk menegaskan elemen berkuda yang kuat pada varian ini, Rolls Royce pun membuat plakat tapal kuda pada sandaran pada door sill yang dibuat dari bahan berlapis emas. Tak luput, logo kuda pun turut dijahit pada sandaran kepala.
Menyoal dapur pacu, Rolls Royce tetap mempertahankan mesin bawaan baik pada Phantom maupun Wraith. Pada Phantom didukung mesin V12 berkapasitas 6,7 liter sementara Wraith mengusung mesin V12 berkapasitas 6,5 liter.(Ysp/Gst)
Rolls Royce Ini Cuma Ada 10 Unit di Dunia
Inspirasi yang mendasari Rolls Royce menciptakan varian Al-Adiyat yaitu berasal dari kekuatan berkuda.
Diperbarui 04 Jan 2021, 14:49 WIBDiterbitkan 27 Feb 2015, 17:37 WIB
Inspirasi yang mendasari Rolls Royce menciptakan varian ini berasal dari kekuatan berkuda.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Denah Rumah Minimalis 2 Kamar Ukuran 7x9, Nyaman dan Fungsional
Mantan Anggota Bawaslu Sebut Hasto Minta PAW Harun Masiku Dibereskan Seperti Maria Lestari
Rupiah Diprediksi Terus Melemah, Unilever Siapkan Strategi
Donald Trump Klaim Kesepakatan Damai Perang Rusia dan Ukraina Sangat Dekat
Prabowo Terbuka Jika Militer Fiji Belajar di Indonesia dan Siapkan Beasiswa Pendidikan
BYD Kembangkan Kei Car Listrik di Jepang, Lebih Murah dari Nissan Sakura
Model Baju Muslim Setelan Rok Terbaru 2025, Tampil Modis dan Nyaman
4 Penculik Santri Ponpes Metal Pasuruan Positif Sabu
Harga OPPO A60 di Tahun 2025, Ini Review Terbaru Sebelum Beli
5 Model Kanopi Baja Ringan Depan Rumah dengan Tanaman Merambat, Estetik dan Sejuk
SAP Umumkan Pergantian Kepemimpinan di Asia Tenggara
UTBK 2025, 377 Peserta Disabilitas Ikuti Seleksi