Mobil88 Jual 20 Ribu Mobil Bekas per Tahun

Tidak cuma mobil baru, penjualan mobil bekas di pasar nasional juga cukup tinggi.

oleh Septian Pamungkas diperbarui 20 Okt 2015, 08:02 WIB
Diterbitkan 20 Okt 2015, 08:02 WIB
Mobil88 Jual 20 Ribu Mobil Bekas per Tahun
Tidak cuma mobil baru, penjualan mobil bekas di pasar nasional juga cukup tinggi.

Liputan6.com, Jakarta - Tidak cuma mobil baru, penjualan mobil bekas di pasar nasional juga cukup tinggi. Mobil88 sebagai anak perusahaan PT Astra International tercatat membukukan penjualan 20 ribu unit per tahun.

Chief Operating Officer mobil88 Halomoan Fischer mengatakan penjualan paling tinggi disumbang model multi purpose vehicle (MPV). Sementara tahun produksi yang dicari kebanyakan 2010 ke atas.

"Backbone penjualan MPV sebesar 50 persen. Yang dicari kebanyakan tahun produksi 2011-2014 dengan kisaran harga antara Rp 120-200 juta," jelasnya belum lama ini.

Sebagai informasi Mobil 88 telah berdiri sejak 1988. Saat ini ada Mobil88 memiliki 17 cabang di seluruh Indonesia. DKI Jakarta menjadi wilayah penjualan paling tinggi.

"Penjualan terbesar sekira 60 persen DKI di wakili cabang TB Simatupang," tutup Fischer.

(ian/gst)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya