Makin Lengkap, Suzuki Gixxer Pede Lawan R15 dan CBR150R

Gixxer SF terbaru kali ini didukung peranti rem cakram pada roda belakang dan sistem injeksi.

oleh Yongki Sanjaya diperbarui 28 Mar 2016, 11:16 WIB
Diterbitkan 28 Mar 2016, 11:16 WIB
Dua Senjata Baru Suzuki Gixxer SF lawan R1 dan CBR150R
Gixxer SF terbaru kali ini didukung peranti rem cakram pada roda belakang dan sistem injeksi.

Liputan6.com, New Delhi - Suzuki resmi memasarkan versi facelift dari model sport fairing entry level yaitu Gixxer SF. India dipilih jadi pasar pertama penantang Yamaha R15 itu.

Dilansir Shiftinggears, debut perdana Gixxer SF telah dilakukan bulan lalu di Auto Expo. Suzuki melanjutkan dengan peluncuran Gixxer SF pada pekan depan.

Tidak mau kalah dengan sport fairing pada umumnya, Gixxer SF terbaru kali ini didukung peranti rem cakram pada roda belakang. Pabrikan turut mengganti karburator dengan sistem injeksi untuk pengabut bahan bakar.

Adanya dua peranti anyar ini tentu membuat respon gas jadi lebih baik serta kinerja pengereman yang meningkat. Ini pastinya semakin meningkatkan minat konsumen di segmen 150 cc.

Mesin yang digunakan pada Gixxer SF masih sama dengan Gixxer biasa yaitu 150 cc satu silinder berpendingin udara. Output dan torsi model terbaru ini belum dibocorkan oleh pabrikan, namun kemungkinan bakal berbeda dari versi sebelumnya yang menggunakan karburator.

Suzuki diprediksi turut menaikkan harga karena penggunaan dua peranti anyar tadi. Agar kian istimewa, para konsumen berharap adanya pilihan baru pada varian tertinggi Gixxer SF.

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya