Liputan6.com, Kuala Lumpur - Proton resmi menjadi pemegang merek yang memasarkan Ertiga di Malaysia. Menurut jadwal, peluncuran Proton Ertiga akan dilaksanakan Oktober mendatang.
Dilansir Indianautosblog, versi rebadge Suzuki Ertiga ini akan didatangkan ke Negeri Jiran secara CKD (Completely Knocked-Down). PT Suzuki Indomobil Sales menjadi produsen komponen Ertiga dengan produksi di pabrik Cikarang, Jawa Barat.
Sebagaimana diketahui, Suzuki tak lagi beroperasi di Malaysia, tapi mereka tetap menjalankan bisnis dengan ikut mengembangkan Proton. Menurut rencana, 1.500 unit Ertiga bakal dikirimkan ke Malaysia setiap bulan, atau total 18 ribu unit dalam setahun.
Advertisement
Baca Juga
Sama seperti versi Indonesia, Proton Ertiga didukung mesin 1,4 liter yang hasilkan tenaga 90 Tk dan torsi 130 Nm. Konfigurasi interior juga mempertahankan tujuh kursi penumpang.
Ertiga menjadi model perdana yang diluncurkan aliansi Proton-Suzuki. MPV tujuh penumpang ini pastinya hanya mengalami pergantian emblem baik pada eksterior maupun interior.
Kabar terakhir menyebut bila desain Ertiga tidak menutup kemungkinan akan disederhanakan sesuai dengan gaya Proton sebagai pabrikan mobil nasional.