Model Sport Kerek Penjualan Honda Jabar

Honda melaporkan penjualan di tujuh bulan awal tahun ini mencapai 450 ribu lebih.

oleh Septian Pamungkas diperbarui 01 Sep 2016, 11:35 WIB
Diterbitkan 01 Sep 2016, 11:35 WIB
All New Honda CBR150R
All new Honda CBR150R terasa ringan saat dikendarai

Liputan6.com, Jakarta - PT Daya Adicipta Motora (DAM) selaku dealer utama sepeda motor Honda melaporkan penjualan di tujuh bulan awal tahun ini mencapai 450 ribu lebih. Tipe matik jauh mengungguli model lainnya.

Berdasarkan data yang Liputan6.com terima, Total penjualan DAM selama periode Januari-Juli 2016 mencapai 456.342 unit. Rinciannya, model matik 389.105 unit, cub (bebek) 23.013 unit, dan sport 44.224 unit.

Hasil tersebut membuat pangsa pasar sepeda motor Honda di Jawa Barat naik dari 73 persen menjadi 76 persen.

Aris Djatmiko PR Manager DAM mengatakan, penjualan di segmen sport mengalami peningkatan dari 7 persen di tahun lalu menjadi 10 persen di tahun ini. Hal tersebut tidak terlepas dari lahirnya model-model terbaru seperti Honda CBR150R.

"Sementara segmen yang kontribusi penjualannya menurun adalah segmen cub. Tahun lalu 7 persen sekarang 5 persen," katanya saat dijumpai di Karawang, Jawa Barat, Rabu (31/8).

Sebagai informasi, DAM tahun lalu menutup penjualan di angka 845.200 unit. Diharapkan angka yang tidak jauh berbeda dapat diraih di tahun ini.

"Target kami belum berubah di angka 900 ribu. Dengan kondisi ekonomi seperti ini (tak jauh berbeda dari tahun lalu) kami harap hasilnya tidak jauh berbeda dari tahun lalu," Aris menandaskan.

Live Streaming

Powered by

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya