Datsun GO CVT Menantang Honda Brio Satya E, Siapa yang Terbaik?

Akhirnya, Datsun GO punya varian bertransmisi otomatis. Datsun GO terbaru ini menggunakan X-Tronic CVT (Continuously Variable Transmission).

oleh Sigit Tri Santoso diperbarui 13 Mei 2018, 14:18 WIB
Diterbitkan 13 Mei 2018, 14:18 WIB
Peluncuran Datsun GO CVT
Peluncuran Datsun GO CVT (Herdi/Liputan6.com)

Liputan6.com, Jakarta Akhirnya, Datsun GO punya varian bertransmisi otomatis. Datsun GO terbaru ini menggunakan X-Tronic CVT (Continuously Variable Transmission).

New Datsun GO tersedia  dalam pilihan manual empat varian seperti D, A, T dan T Active, sementara tipe transmisi CVT punya tiga varian yaitu A, T dan T Active. Uniknya, Datsun GO memakai mesin yang sama namun berbeda performa antara varian transmisi manual dan CVT. Datsun Cross CVT lebih besar 10 Tk.

"CVT ini dikembangkan bersama dengan mesin yang digunakan sekarang. Jadi (naik 10 Tk) biar lebih mudah si CVT ini dikontrol karena kan wide gear ratio," jelas Anton Khristianto, Manajer R&D Nissan Motor Indonesia di Yogyakarta, Kamis (03/05).

Harga Datsun GO CVT mulai Rp 126,49 juta pada tipe 1.2 A. Sementara varian 1.2 T CVT Rp 138,49 juta dan 1.2 T Active CVT Rp 142,19 juta.

 

Simak Video Pilihan Berikut Ini:

Menantang Honda Brio Satya E

Sebelumnya, di segmen LCGC, sudah ada mobil yang menggunakan CVT. Honda Brio Satya E merupakan LCGC pertama yang bertransmisi ini. Mesin 1,2 liter (sama seperti Datsun Cross) sudah Didukung sistem elektronik Drive by Wire. Brio Satya E CVT harganya cuma Rp 151,5 juta.

Lantas ketika harga sudah bisa terpaut jauh sekitar Rp 25 juta, akankah Datsun GO CVT bisa menarik perhatian atau bahkan menggeser minat loyalis Honda untuk pindah ke lain hati? Anda pilih yang mana? Coba tentukan pilihan di polling kali ini:

 

 
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

Live Streaming

Powered by

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya